News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Samsung Tingkatkan Keamanan Fitur Pemindai Sidik Jari pada 2025

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Samsung sedang meningkatkan keamanan fitur pemindai sidik jari untuk smartphone.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, SEOUL – Samsung dikabarkan sedang meningkatkan keamanan fitur pemindai sidik jari untuk smartphone.

Salah satu peningkatan besar yang dicari adalah mengubah pemindai sidik jari minor dengan area pemindaian kecil untuk digantikan pemindai sidik jari tunggal namun lebih besar.

Teknologi ini dapat memindai beberapa pemindai sidik jari secara bersamaan dan kabarnya akan memiliki area pemindaian yang lebih besar.

CEO ISORG Deiter May mengatakan, Samsung akan segera memasukkan teknologi mereka ke dalam panel OLED yang akan datang.

Dikutip dari Gizmochina, ISORG merupakan perusahaan yang memproduksi pembaca sidik jari untuk handset.

Samsung telah mengungkapkan, panel generasi mendatang yakni OLED 2.0. akan menggunakan teknologi penginderaan All-in-One.

Nantinya, identifikasi pengguna smartphone dapat diverifikasi dengan tiga sidik jari sekaligus, yaitu 2,5 x 10-9 (atau 2.500.000.000) lebih aman daripada hanya menggunakan satu.

Idenya adalah menggunakan seluruh layar untuk memindai tiga jari secara bersamaan.

Baca juga: Samsung akan Luncurkan Galaxy S23 pada Awal Februari 2023

Samsung kemungkinan akan merilis panel OLED 2.0. pada 2025 mendatang dan raksasa teknologi asal Korea Selatan itu diperkirakan akan menjadi produsen smartphone pertama yang mengaktifkan pemindaian multi-sidik jari.

Teknologi Samsung yang akan datang dikatakan 2,5 miliar kali lebih aman daripada modelnya saat ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini