News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Apple akan Luncurkan MacBook Air 15 Inci pada Akhir Tahun Ini

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Apple dikabarkan sedang memproduksi MacBook Air 15 inci baru yang rencananya akan diluncurkan akhir tahun 2023.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – Apple telah berupaya memperbaiki jajaran MacBook Air dengan memperkenalkan dua model baru, termasuk model 12 inci yang lebih kecil dan model 15 inci yang lebih besar.

Menurut laporan terbaru dari Mark Gurman, raksasa teknologi yang berbasis di Cupertino, Amerika Serikat tersebut diperkirakan tidak akan meluncurkan MacBook Air 12 inci, melainkan akan memperkenalkan MacBook Air 15 inci pada akhir tahun ini.

Hingga saat ini, belum banyak yang terungkap mengenai MacBook Air 15 inci yang akan datang.

Baca juga: Harga Terbaru MacBook Pro dan Air Januari 2023, Mulai dari Rp 14 Jutaan

Dilansir dari Gizmochina, analis rantai pasok Apple, Ross Young, sebelumnya pernah mengatakan bahwa perusahaan akan mulai memproduksi layar untuk MacBook Air 15 inci pada kuartal I tahun ini.

Apabila timeline tidak berubah, maka perangkat tersebut dapat dirilis secara resmi paling cepat musim semi tahun ini.

Di samping itu, Young juga berharap bahwa Apple tidak meluncurkan MacBook Air yang di didesain ulang mengingat perangkat tersebut baru saja diperbarui.

Secara internal, MacBook Air 15 inci diperkirakan akan ditenagai oleh chip M2 atau prosesor M2 Pro, yang belum diumumkan oleh Apple.

Chip seri M2 baru diharapkan akan segera diumumkan, yang akan memberi daya pada beberapa perangkat Mac di tahun ini.

MacBook Air 12 inci, yang sebelumnya dinyatakan akan diluncurkan tahun ini atau 2024, tidak lagi dalam rencana jangka pendek perusahaan, yang berarti perangkat tersebut tidak akan hadir dalam waktu dekat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini