News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Realme Beberkan Rahasia Pengisian Baterai Super Cepat 240W di Realme GT3

Penulis: Dodi Esvandi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Realme GT3 bisa mengisi baterai dari 0 hingga 100 persen dengan waktu hanya 9 menit 30 detik.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dodi Esvandi

TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Realme pekan ini baru saja meluncurkan smartphone terbaru mereka, yakni Realme GT3 untuk pasar global.

Perangkat seri flagship terbaru Realme ini diperkenalkan di ajang Mobile World Congress 2023 yang dihelat di Fira Barcelona Gran Via, Barcelona, Spanyol, Selasa (28/2/2023).

Realme GT3 merupakan rebranding global dari Realme GT Neo 5 yang sudah lebih dulu diperkenalkan di Tiongkok pada awal Februari lalu.

Realme GT3 juga sekaligus sebagai penerus Realme GT2.

Fitur andalan pada smartphone terbaru Realme ini adalah pengisian daya 240W, yang diklaim sebagai teknologi fast charging tercepat di dunia.

Baca juga: Ponsel Lipat Mulai Jadi Tren Dunia, Apakah Realme akan Ikut Memproduksi? Ini Jawaban Bos Realme

Tak main-main, dengan fitur fast charging 240W ini, Realme GT3 bisa mengisi baterai dari 0 hingga 100 persen dengan waktu hanya 9 menit 30 detik.

Sementara untuk mencapai setengah pengisian daya hanya akan memakan waktu empat menit.

Artinya, Realme GT3 dapat diisi baterai dalam waktu yang diperlukan untuk minum kopi.

Atau, mengisi setengah pengisian baterai di ponsel ini hanya membutuhkan waktu yang sama dengan mendengarkan satu lagu.

Dengan pengisian daya selama 30 detik, Realme GT3 dapat digunakan untuk menelpon hingga 2 jam atau bermain game selama 25 menit.

Menurut Product Communications Manager Realme Global, Mark Wesley, kemampuan pengisian daya 240W ini bukan sekadar angka bagi Realme.

Ia menyebut kemampuan ini merupakan bentuk capaian perusahaan untuk bisa meningkatkan pengalaman pengguna secara lebih berarti.

Baca juga: Realme C55 Rilis di Indonesia 7 Maret, Punya Fitur Mini Capsule Mirip Dynamic Island

"Kami percaya apa yang kami lakukan melalui inovasi ini bisa membawa peningkatan yang berarti bagi pengguna, terutama dari sisi kenyamanan di mana kami tidak hanya menawarkan kemampuan pengisian super cepat di ponsel Realme, tapi bisa ditawarkan dengan aman," kata Mark dalam wawancara eksklusifnya bersama Tribunnews.com di Barcelona, Spanyol, Rabu (1/3/2023).

Untuk menghadirkan kemampuan pengisian daya 240W ini, Realme melakukan sejumlah peningkatan dari sisi teknologi.

Realme mengklaim smartphone android ini setidaknya menggunakan tiga teknologi pengisian daya yang pertama kali ada di industri perangkat mobile.

Pertama, ada peningkatkan kemampuan chipset untuk menambah efisiensi saat pengisian daya.

Selain itu Realme juga menggunakan kabel pengisian daya khusus 12A, yang disebut menjadi yang paling tinggi di industri perangkat mobile ini.

Terakhir, Realme GT 3 juga menggunakan teknologi pengisian daya dual GaN.

Dengan teknologi ini, meski mampu menghadirkan daya lebih besar hingga 60 persen, ukuran adapter pengisian daya 240W tidak berbeda dari adapter 150W.

Baca juga: Realme GT3 Resmi Diluncurkan di Pasar Global, Kapan Masuk ke Indonesia?

Dari sisi keamanan, Realme membenamkan sistem pendingin berbasis cairan yang mencakup 61,5 persen dari keseluruhan ukuran baterai untuk memastikan penyebaran panas yang lebih efisien.

Selain itu Realme GT3 juga memiliki desain PS3 fireproof, 13 sensor temperatur, serta 60 lapisan proteksi keamanan.

Realme mengungkap smartphone ini telah memiliki sertifikasi TUV Rheinland dalam hal sistem fast charging yang aman.

Dengan sertifikasi ini, Realme GT3 disebut menjadi produk pertama dengan fast charging 200W atau lebih yang berhasil yang mendapatkannya.

Realme juga memastikan pula baterai smartphone ini memiliki siklus hidup yang lebih panjang dari syarat industri saat ini.

Berdasarkan pengujian internal perusahaan, baterai Realme GT3 masih bisa bertahan di kapasitas 80 persen setelah melalui 1.600 siklus pengisian daya.

Jumlah itu disebut dua kali lipat lebih besar dari standar yang ditetapkan saat ini.

Baca juga: Punya Fast Charging 240W dan Bisa Isi Baterai 0-100 Persen Hanya 9 Menit, Berapa Harga Realme GT3?

Sebagai informasi, standar industri yang ditetapkan saat ini adalah kesehatan baterai smartphone minimal berada di 80 persen setelah melakukan 800 siklus pengisian daya.

Selain itu, Realme GT 3 turut dibekali kemampuan pengisian daya pintar (intelligent charging), sehingga mampu mendeteksi kebiasan pengguna dan menyesuaikan proses pengisian daya dengan kebiasaan itu.

Sebagai contoh, saat diketahui proses pengisian daya dilakukan pada malam hari di waktu tidur, baterai Realme GT3 tidak akan diisi hingga penuh, melainkan hanya sampai 80 persen.

Menurut Realme, hal ini dilakukan untuk merawat kesehatan baterai dan menghindari overcharging.

Selain kemampuan pengisian daya 240W, Realme GT3 juga mengusung desain berbeda jika dibandingkan pendahulunya.

Hadir dengan pilihan warna monokrom, hitam dan putih, Realme menyertakan sebuah RGB light di bodi bagian belakang.

RGB light tersebut diletakkan pada bagian bodi yang dibuat transparan, sehingga chipset yang dipakai perangkat ini dapat dilihat oleh pengguna.

Baca juga: VIDEO Realme GT3 Dirilis: Fitur Fast Charging Tercepat, Isi Baterai 0-100 Persen Hanya 9 Menit

Warna RGB light tersebut dapat dipersonalisasi sesuai dengan kebutuhan pengguna, seperti untuk notifikasi pesan atau ketika mengisi baterai.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini