News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

iPhone 16 Akan Dibekali Fitur AI, Ada Chatbot yang Bisa Ringkas Dokumen dan Merespon Perintah

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aplikasi siri yang ada pada iPhone 16 bisa menjawab pertanyaan kompleks dari aplikasi Messages, serta melengkapi kalimat secara otomatis dengan lebih efektif.

Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – iPhone 16 yang akan segera diluncurkan Apple dalam waktu dekat akan punya fitur-fitur yang makin canggih, satu diantaranya adalah fitur kecerdasan buatan atau fitur AI eksklusif.

Apple sendiri hingga kini belum mengungkapkan kapan iPhone 16 akan rilis ke pasar. Namun menurut kabar yang beredar ponsel canggih ini akan dibekali dengan fitur AI yang hadir dalam pembaruan IOS 18.

Apple menggandeng sejumlah tim pengembangan AI handal diantaranya seperti John Giannandrea sebagai SVP of Machine Learning and AI Strategy Apple, Craig Federighi sebagai SVP of Software Engineering Apple, dan Eddy Cue yang menjabat sebagai Head of Services Apple.

Melansir dari Macrumors, berikut daftar fitur AI yang akan disematkan Apple ke iPhone 16.

Dengan fitur baru pada iOS 18 ini, nantinya aplikasi siri yang ada pada iPhone 16 bisa menjawab pertanyaan kompleks dari aplikasi Messages, serta melengkapi kalimat secara otomatis dengan lebih efektif.

Fitur AI juga akan disertakan pula untuk meringkas dokumen dan menerjemahkan konten.

Apple juga dikabarkan akan menggunakan model LLM atau Large Language Model miliknya sendiri untuk merombak Siri, asisten digital mereka yang biasa hadir di iPhone.

iPhone 16 diprediksi memiliki fitur kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) yang serupa dengan apa yang dilakukan Google dan Samsung yakni bisa mengubah teks-ke-gambar.

Baca juga: iPhone 16 akan Dapat Dukungan Fitur AI Generatif

Bocoran lainnya menyebut bahwa seri iPhone 16 juga akan dapat membantu pengguna memerintahkan siri untuk membuat playlist khusus dalam aplikasi Apple Music, mirip dengan yang telah dilakukan oleh Spotify.

Tombol Khusus di iPhone 16 untuk Rekam Video

Hal menarik lainnya dari iPhone 16 series yang akan segera meluncur adalah, dia juga akan dilengkapi tombol Capture Button yang berfungsi untuk merekam video.

Kehadiran Capture Button di iPhone 16 series sebelumnya telah dirumorkan oleh analis MacRumors beberapa bulan yang lalu.

Dalam laporannya, analis Apple terkemuka itu menyebut bahwa Capture Button akan berada di posisi kiri ponsel, tepatnya di bawah tombol volume dan Action Button,

Baca juga: Semua Model iPhone 16 Kabarnya Bakal Dilengkapi Chip Apple A18

Adapun tombol ini nantinya memiliki desain kapasitif dengan haptic feedback serta sensor yang bisa mendeteksi tekanan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini