News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisata Jatim

Ria Galeria Surabaya, Tempat Wajib Presiden hingga Selebriti

Editor: Mohamad Yoenus
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ria Galeria yang berlokasi di Jalan Bangka No. 2-4, Surabaya, Jawa Timur.

Tak ketinggalan Es Puding almond leci siap menyegarkan hari-hari Anda yang dipadu dengan buah leci serta puding dan tersaji menggunakan mangkuk.

“Lorjuk makanan favorit Bu Ani dan Mas Ibas (istri dan putra mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono), kalau ke Surabaya, mereka pasti mampir makan di sini,” ujar Minarsih yang biasa disapa Mimin ini.


Es Puding di Ria Galeria, Jalan Bangka No. 2-4, Surabaya, Jawa Timur. (Warta Kota/Vini Rizki Amelia)

Sementara SBY biasanya meminta untuk dimasakan menu khusus yang tak ada di daftar buku menu Ria Galeria.

“Biasanya Pak SBY minta dibuatkan Lodeh Pee, isinya ikan pari yang dikasih santen sama tahu dan tempe, itu menu wajib kalau ke sini,” kata Mimin.

Ya, bagi kalangan pejabat, Ria Galeria bukanlah nama asing jika bertandang ke Surabaya.

Bahkan saat Tribun Travel blusukan ke Ria Galeria tampak juga kalangan TNI yang tengah mengadakan acara makan malam di ruang VIP.

“Enggak Cuma Pak SBY, tetapi sejak zamannya Gus Dur, setiap Presiden yang datang ke Surabaya pasti makan makanan kami termasuk Pak Jokowi,” tutur Mimin.


Rujak CIngur di Ria Galeria, Jalan Bangka No. 2-4, Surabaya, Jawa Timur. (Warta Kota/Vini Rizki Amelia)

Kalau Jokowi, kata Mimin, kerap memesan makanan untuk dibawa ke bandara.

“Kalau Jokowi biasanya hanya pesan dan makanannya dibawa ke bandara, jadi tidak makan di sini, berbeda dengan presiden (Indonesia) lainnya,” ujar Mimin.

Selain kalangan pejabat, Ria Galeria juga kerap kedatangan para pesohor negeri seperti Rosa, Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu, Anang dan Ahanty, grup band Gigi, dan selebrita ternama lainnya.

Lokasinya yang berada di depan Jalan Raya Gubeng tepatnya di seberang Hotel Santika Premier menjadikan Ria Galeria sebagai tujuan kuliner yang patut dicicpi lantaran cukup mudah dicari.

Ria Galeria buka mulai pukul 11.00-22.00 dengan kapasitas ruangan sebanyak 150 orang, serta dilengkapi lima ruang VIP.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini