3. Keraton Kadriyah di Kampung Dalam
Satu di antara ikon Kota Pontianak adalah Istana Kadriyah yang terletak di Kampung Dalam, Tanjung Hilir, Kecamatan Pontianak Timur.
Istana Kadriah merupakan cikal-bakal lahirnya Kota Pontianak.
Istana ini terletak di pinggiran antara Sungai Kapuas dan Sungai Landak. Untuk menuju ke lokasi pengunjung bisa menggunakan kendaraan umum ataupun pribadi.
4. Wisata Kuliner di Sungai Kakap
Bosan dengan suasana perkotaan, Sungai Kakap bisa menjadi alternatif. Lokasinya berada di luar Kota Pontianak, tepatnya berada di Kabupaten Kubu Raya.
Anda penyuka wisata kuliner bisa memilih Kakap untuk memanjakan lidah. Di sana tersedia sejumlah tempat makan yang menyajikan makanan seafood.
Sambil menikmati sunset, makan sore bersama teman atau keluarga semakin tambah asyik.
5. Warung Kopi di Jalan Gajahmada
Ingin wisata dengan biaya murah meriah namun tetap akrab dengan teman dan keluarga? Anda bisa memilih sejumlah warung kopi di Jalan Gajahmada.
Sambil ngopi, anda bisa sambil menikmati aktivitas warga Pontianak. Tak hanya siang hari, kawasan ini tetap berdenyut hingga tengah malam.
6. Pusat Perbelanjaan Ayani Megamal
Bagi yang suka shopping, anda bisa menghabiskan waktu berlibur di Ayani Megamal. Posisinya yang berada di tengah kota memudahkan kawasan ini mudah dijangkau.
Tak hanya berbelanja pakaian, anda juga berwisata kuliner, atau sekadar memanjakan diri di salon hingga menikmati film di bioskop.