News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisata Kepri

Asyiknya Snorkeling di Pulau Labun, Batam, Airnya Begitu Jernih Ketika Pantai Sedang Surut

Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesona keindahan Pulau Labun di Batam (Tribun Batam/ Eliza Gusmeri)

Menurut Aling, pengelola pulau Labun, 1 malam sewa kamar berkisar Rp 1 juta untuk 4 orang.

Pulau Labun tidak bisa terpisahkan dari gaya hidup masyarakat melayu yang masih senang tinggal di pelantaran.

Pulau Labun didesain seperti itu di mana penginapan-penginapannya dihubungkan dengan jembatan kayu atau seperti pelantar.

Ada fasilitas snorkeling

Selain menyuguhkan tempat dan pemandangan yang menarik. Pengelola pulau Labun juga menyediakan fasilitas berwisata, seperti, banana boat dan yang paling seru adalah snorkeling.

Alat selam dan pelampung sudah disediakan. Anda dapat menyewanya.

Pulau Labun, menyediakan spot berenang berdekatan dengan penginapan.

Cukup aman, karena lokasi berenang diberi pembatas agar pengunjung tidak terbawa arus.

Pada musim pasang, kedalaman air bisa bertambah tetapi tidak perlu kuatir jika sudah menggunakan pelampung.

Anda bisa berenang dengan aman.

Paling baik menyelam adalah waktu surut, airnya cukup jernih dan kita bisa melihat beberapa tumbuhan laut dan ikan-ikan.

"Iya enaknya waktu surut, airnya cukup jernih sehingga dengan kaca menyelam kita bisa melihat ke dalam air, kalau pasang memang tidak kelihatan, " kata Siti, masyarakat Batam yang pernah berkunjung ke sana.

Berada di pulau Labun cukup menyenangkan. Dengan fasilitas snorkeling kita bisa berenang sesuka hati.

Bahkan, tampak beberapa pengunjung senang terjun bebas dari pelantaran.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini