Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Vina Dwinita
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Minum yogurt tidak hanya segar dan nikmat tapi juga menyehatkan.
Minuman yang diolah dari susu ini dibuat melalui fermentasi bakteri.
Dapat dibuat dari susu apa saja, bahkan susu kacang kedelai.
Begitu banyak manfaat Yoghurt untuk kesehatan.
Ilustrasi yogurt.
Di antaranya mengandung probiotik, bakteri baik yang membantu proses pencernaan.
Selain itu, yoghurt juga baik untuk jantung sebab rendah lemak, bahkan bebas lemak.
Mengonsumsinya dapat membantu menurunkan risiko terserang tekanan darah tinggi.
Meskipun memiliki berbagai manfaat, tidak semua orang suka yoghurt.
Karena rasanya yang asam.
Namun, anda tidak perlu khawatir dengan rasanya yang asam. karena di Yoghurt House di Yoghurt House Jalan Cipta Sari no 2a Tangkerang Selatan, Pekanbaru, dikreasikan dengan berbagai buah-buahan segar sehingga rasa asamnya berkurang.
Ilustrasi: Yogurt yang disajikan di gera-gerai pusat perbelanjaan.
Pemilik Yoghurt House, Yani Mardiani kepada Tribunpekanbaru.com, mengatakan, berbagai variasi dari yoghurt tersedia di cafe rumahannya.
Di antaranya strawberri, moca, vanilla, mangga, jambu, coklat, dan Blueberry.
Kemudian ada juga yogurt coctail dan fresh yogurt yang merupakan perpaduan beberapa buahan.