TRIBUNNEWS.COM, PUNCAK – Kawasan Puncak, Jawa Barat adalah salah satu destinasi favorit terutama bagi warga Jakarta.
Aksesnya yang tidak terlalu jauh dari Ibu Kota menjadi salah satu alasannya.
Selain pemandangan dan tempat wisata, Anda juga bisa berwisata kuliner di Puncak. Berikut 3 rekomendasi tempat kuliner di Puncak yang dihimpun KompasTravel.
1. RM Bumi Aki
RM Bumi Aki adalah salah satu rumah makan tertua di kawasan Puncak.
Rumah makan yang berusia lebih dari 20 tahun ini tak hanya menyajikan masakan khas Sunda tapi juga chinese food.
Beberapa hidangan favorit antara lain sate kambing, ayam bakar, sop buntut, dan nasi liwet.
Sambil menikmati sajian khas Sunda yang menggugah selera, Anda bisa menyaksikan pemandangan Gunung Pangrango di hadapan mata.
Rumah makan yang memiliki luas 1.400 meter persegi ini terletak di pinggir Jalan Raya Puncak - Ciloto No 259. RM Bumi Aki buka setiap hari dari pukul 10.00–2100 WIB.
2. Nichole’s Kitchen
Berbeda dengan RM Bumi Aki yang legendaris, restoran satu ini tergolong baru namun sudah menjadi tempat yang hit di kalangan anak muda.
Terletak di daerah Puncak, restoran ini berada di atas sebuahfactory outlet.
Nichole’s Kitchen mengusung konsep rooftop restaurantatau rumah makan yang berada di atas gedung, berada di lantai 3factory outlet Kampung Brasco.
Menikmati tempat makan rooftop di Jakarta mungkin biasa saja, di sini Anda tidak menikmati jalanan di Jakarta yang super macet melainkan pemandangan alam yang sangat indah dan juga udara yang sangat sejuk.
Anda bisa menikmati pemandangan di balik kaca-kaca yang terbuka dan juga atap yang dibatasi oleh kaca.
Didominasi warna putih serta sentuhan warna jingga, hijau, kuning dan merah memberikan nuansa cerah tempat makan yang satu ini.
Restoran ini memiliki menu dari mulai menu Indonesia sampai menuwestern dengan kisaran harga mulai dari Rp 20.000 – Rp 200.000.
Restoran buka pukul 09.00 – 20.00. Apabila Anda tertarik ke tempat ini, Nichole’s Kitchen tepat berada di Kampoeng Brasco Cipanas, Jl. Raya Cipanas Hanjawar No. 1, Bogor Selatan, Jawa Barat.
3. Puncak Pass
Siapa yang tidak tahu Puncak Pass? Terdapat banyak hotel serta restoran yang berada di area ini.
Namun, tidak ada salahnya Anda ke warung yang berada di pinggiran jalan Puncak Pass.
Mereka menyuguhkan makanan-makanan khas puncak seperti roti bakar, jagung bakar/rebus, wedang jahe sampai bandrek.
Berada di pinggiran tebing, di sini Anda juga bisa menikmati keindahan alam pada malam hari.
Hangatkan tubuh Anda di malam hari dengan bandrek seharga Rp 10.000 ditemani dengan roti bakar dan jagung bakar seharga Rp 20.000.
Keindahan yang Anda lihat dari Puncak Pass di malam hari tidak akan Anda dapatkan lagi nanti saat sudah berada di Jakarta.
Warung yang berada di pinggiran jalan Puncak Pass buka pukul 09.00 – 00.00. Anda bisa pergi ke tempat ini untuk sekadar mengisi perut yang kosong di malam hari.