Lezatnya Bakso Akung yang Porsinya Tak Tanggung-tanggung, Kalau Pesan Disarankan Setengah Saja

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kedai Mi Bakso Akung terletak di Jalan Lodaya No 123, Kota Bandung. Lokasinya tepat di perempatan Jalan Lodaya - Jalan Pelajar Pejuang.
Kedai Mi Bakso Akung terletak di Jalan Lodaya No 123, Kota Bandung. Lokasinya tepat di perempatan Jalan Lodaya - Jalan Pelajar Pejuang.

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Fasko Dehotman

TRIBUNNEWS.COM,BANDUNG - Bakso merupakan warisan kuliner khas Indonesia yang dipopulerkan oleh warga Tionghoa yang ada di Indonesia.

Karena sebagian besar masyarakat Indonesia muslim, umumnya banyak yang menjajakan bakso dengan menggunakan daging halal seperti sapi, ayam, atau ikan.

Satu di antara kedai bakso terbesar di Kota Bandung adalah Bakso Akung.

Kedai Mi Bakso Akung terletak di Jalan Lodaya No 123, Kota Bandung. Lokasinya tepat di perempatan Jalan Lodaya - Jalan Pelajar Pejuang.

Baca: Ternyata Ini Kebiasaan Ibu Inggit Garnasih, Istri Pertama Presiden Soekarno

Bakso ini sudah sangat terkenal di kalangan masyarakat Bandung.

Bakso Akung (Tribunjabar/Fasko Dehotman)

Selain tempatnya yang strategis, porsi menunya juga tidak tanggung-tanggung. Kedai bakso ini pun selalu ramai pengunjung.

Bahkan saat weekend, disarankan tidak berkunjung di waktu jam makan siang, bisa-bisa Anda antre hanya untuk mencari tempat duduk.

Kedai Bakso Akung menempati bangunan dua lantai. Sekilas bangunannya menyerupai ruko minimalis berkonsep moderen.

Potret 13 Orang Korea Selatan Sebelum dan Sesudah Operasi Plastik, Jangan Kaget Lihat Nomor 7 https://t.co/6NPUlIWnT0 via @tribunjabar

— Tribun Jabar (@tribunjabar) July 20, 2017

Bagian depannya bercat tembok warna biru, merah, dan putih yang menambah kesan ceria pada bangunan tersebut.

Kedai Bakso Akung memiliki tempat parkir yang cukup luas, jadi tidak perlu khawatir bagi Anda yang bawa kendaraan.

Di bagian dalamnya terdapat ruangan yang besar di lantai atas dan bawahnya, cukup untuk didatangi rombongan keluarga.

Bakso Akung (Tribunjabar/Fasko Dehotman)

Untuk lantai bawah terbagi dalam tiga ruangan, satu ruangannya dikhususkan untuk area no smoking dan ber AC.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini