(TribunTravel.com/Wahyu Vitaarum)
TRIBUNNEWS.COM - Momen Imlek 2570 udah ada di depan mata.
Yuk semarakkan momen Imlek kali ini dengan mengunjungi beberapa kota di Indonesia yang selenggarakan festival Imlek dengan meriah.
Buat momen Imlek kali ini semakin berkesan dengan ikut larut dalam kemeriahan festival ini.
Well, TribunTravel.com telah merangkum 4 kota di Indonesia ini selenggarakan festival Imlek dengan meriah.
1. Semarang
Nikmati keindahan gemerlap cahaya lampion juga bisa kamu nikmati di Festival Lampion Suzhou yang digelar di Kawasan PRPP, Semarang, Jawa Tengah.
Nah, buat kamu ingin merasakan cantiknya lampion di Semarang sambil makan yummy langsung tancap gas ke kawasan Semawis aja.
2. Solo
Di Solo, kamu dapat menikmati gemerlap kurang lebih ada 2000 lampion dipasang di kawasan Pasar Gede yang dimuali dari awal Januari hingga awal Februari.
Atau kamu juga bisa datangi pasar dadakan yang cuma pada Sabtu malam di Ngarsopuro untuk melihat keindahan lampion kerlap-kerlip.