TRIBUNNEWS.COM - Mungkin banyak orang yang senang mengonsumsi oatmeal untuk camilan atau sarapan pagi.
Oatmeal biasanya sering dikonsumsi dengan aneka tambahan topping.
Mulai dari mencampurnya dengan susu, buah-buahan atau dengan madu.
Ada banyak manfaat oatmeal bagi tubuh, sehingga banyak orang yang beralih dari nasi putih ke oatmeal.
Oatmeal dikenal memiliki kaya serat yang sangat bagus untuk pencernaan.
Melansir dari beberapa sumber, berikut manfaat yang kamu dapatkan saat mengonsumsi oatmeal.
1. Melancarkan Sistem Pencernaan
Apapun bentuknya oatmeal, mereka sama-sama memiliki kandungan kaya serat yang baik untuk pencernaan.
Saat mengonsumsi oatmeal, dia akan berfungsi seperti jaringan spons dalam tubuh untuk menyerap air yang memudahkan bergerak melewati saluran pencernaan.