Ratusan anak yatim berkumpul di Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta untuk menghadiri buka puasa bersama.
Kembali menyelenggarakan program CSR (Corporate Social Responsibility) tahunan dengan tajuk “GranDhika Cinta Anak Yatim” pada hari Jumat 17 Mei 2019 yang bertempat di Gunawarman 1 lt. 6 Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta.
Acara ini adalah sebuah symbol dari komitmen Hotel GranDhika Indonesia untuk selalu mendukung program beramal dibulan Ramadhan ini.
Bertepatan dengan Hari Buku Nasional, seluruh staff Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta dan Corp. Hotel GranDhika Indonesia serta mengajak pihak luar untuk mengumpulkan buku-buku yang masih layak dibaca dan didonasikan kepada anak-anak agar lebih gemar membaca dan menambah ilmu dalam kegiatan membaca buku.
Rangkaian acara dimulai dengan Sholat Ashar berjama’ah sampai jam berbuka puasa.
Selain itu diisi juga dengan Tausiyah dari ustaz Muhammad Syauqi MZ, tausiyah dari beliau mampu menghangatkan suasana senang terutama anak-anak yatim yang akan datang membanjiri Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta sore hari itu.
Tarian Sufi yang membuat bercak kagum selutuh tamu yang hadir sukses membuka acara sore ini. Pada kesempatan kali ini seluruh Management memanfaatkannya untuk berinteraksi langsung dengan semua tamu yang hadir.
“Kegiatan yang biasanya kita lakukan dalam tiap tahun yaitu buka puasa bersama dengan anak yatim, mudah-mudahan apa yang sudah kita lakukan ini menjadi berkah terutama untuk Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta. Selain itu, melalui donasi buku yang diberikan, kami berharap bisa ikut membantu masa depan para anak-anak sebagai penerus bangsa Indonesia, dengan menanamkan sikap rajin membaca sejak usia muda,” Jelas R. Adi Sampurno – General Manager Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta.
Melalui acara ini, Hotel GranDhika Indonesia ingin menyampaikan bahwa berbagi kasih dengan sesama, apalagi anak-anak kecil yang nantinya akan menjadi penerus bangsa, merupakan suatu kebahagiaan tersendiri.
Hotel GranDhika Indonesia merasa bangga untuk bisa membantu kehidupan anak-anak yang kurang beruntung, melalui acara buka puasa bersama ini.(*)