Keunikan lainnya, masjid disini menghadap ke arah Selatan.
Ketika beribadah sang Imam menghadap ke arah laut lepas.
Pengunjung juga dapat menikmati wisata kuliner khas pantai seperti udang goreng, bulu babi goreng dan masih banyak lagi.
Lokasi pantai tersebut terletak di Jalan Ngobaran Ngrenehan, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul.
2. Pantai Wohkudu
Tempat wisata ini menjadi incaran wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Keindahan pantai yang asri dan terjaga akan memanjakan mata pengunjung.
Terletak Dukuh Wiroso, Girikarto, Panggang, Wiloso, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul.
Pantai tersebut searah dengan Pantai Kesirat.
Pengunjung dapat menikmati suasana pantai yang diapit oleh tebing sembari menunggu matahari terbit atau terbenam.
Posisi pantai ini berbatasan langsung dengan cekungan kaki gunung.
3. Pantai Jogan
Keunikan pantai ini memberikan panorama air terjun yang langsung jatuh dari tebing ke bibir laut.
Pantai Jogan terletak di pesisir selatan Kabupaten Gunungkidul yang menghadap langsung ke Samudera Hindia.