TRIBUNNEWS.COM – Berikut rincian tarif penyeberangan kapal Merak - Bakauheni 2023, beserta cara beli via online melalui aplikasi Ferizy.
Tradisi mudik ke kampung halaman menjadi agenda rutin yang kerap dilakukan masyarakat Indonesia menjelang hari Raya Idul Fitri.
Pemerintah memprediksi setidaknya ada sekitar 123 juta pemudik yang akan melakukan perjalanan pada tahun ini, termasuk pengguna jasa penyeberangan.
Adapun sejumlah rute yang diprediksi akan mengalami lonjakan.
Salah satunya rute penyeberangan Pelabuhan Merak Banten menuju Bakauheni Lampung.
Untuk keberangkatan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) selaku penyedia layanan kapal laut menawarkan dua pilihan kelas.
Yakni Reguler dan Express. Dimana keduanya memiliki sejumlah perbedaan yang terletak pada waktu tempuh, jadwal, dan fasilitas lainnya.
Baca juga: Tarif Sewa Mobil Harian Wilayah Jabodetabek untuk Mudik Lebaran 2023, Mulai dari Rp 194.444
Adapun harga yang ditawarkan untuk masing – masing kelas dipatok beragam.
Sesuai regulasi yang tercantum dalam Keputusan Menteri Perhubungan (Kepmenhub) No. 184 Tahun 2022.
Mengenai Perubahan Atas Kepmen No. 172 Tahun 2022 tentang Tarif Penyelenggaraan Angkutan Penyeberangan Kelas Ekonomi Lintas Antar Provinsi dan Lintas Antarnegara.
Harga Tiket Kapal Merak – Bakauheni 2023 Dikut dari Laman BPTP Wilayah III
1. Rincian Biaya Tiket Kapal Merak – Bakauheni Reguler
Penumpang
- Dewasa (6 tahun ke atas): Rp 21.600.