Jika biasanya menggunakan kuah kaldu sapi atau ayam, beda halnya dengan Cuanki Serayu.
Cuanki Serayu justru menggunakan kaldu dari rebusan tulang ikan.
Olahan ini membuat cita rasa Cuanki Serayu menjadi lebih khas.
Sementara untuk isiannya juga cukup beragam, mulai dari pangsit rebus, pangsit goreng, bakso goreng, bakso sapi, siomay kering hingga tahu isi aci.
Seporsi Cuanki Serayu dibanderol dengan harga Rp 20.000, tersedia pula porsi kecil dengan harga Rp 12.000.
Untuk menikmati semangkuk Cuanki Serayu kamu bisa berkunjung pada jam 11.00 WIB – 18.00 WIB, khusus di hari Jum’at buka jam 13.00 WIB – 18.00.
Lokasi: Jalan Serayu Nomor 2, Cihapit, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
2. Batagor Riri
Batagor Riri bisa dibilang sebagai salah satu penyaji batagor paling legendaris di Bandung.
Kuliner ini sudah hadir sejak tahun 1985 dan masih eksis hingga kini.
Wajar saja jika Batagor Riri memiliki cukup banyak pelanggan.
Pelanggan Batagor Riri bahkan datang dari berbagai kalangan, termasuk para artis.
Hal itu terlihat dari ratusan foto-foto artis yang diabadikan dengan indah di tembok toko.
Jadi, soal kualtias rasa, Batagor Riri memang tak perlu diragukan lagi.