News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.

Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

5 Cara Efektif Mencegah Kanker Paru-Paru

Penulis: Goldokter
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi olahraga jogging

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kanker paru-paru menjadi penyakit yang umum saat ini. Perkembangan penyakit ini juga cukup mengkhwatirkan karena meningkat cukup pesat. Mencegah penyakit kanker paru-paru harus diutamakan. Nah, berikut ada kebiasaan baik yang akan mengurangi risiko terkena kanker paru-paru pada tubuh.

1. Jangan Merokok

Menurut laman Reader's Digest, rokok menyumbang 90% penyebab kanker paru-paru di Amerika Serikat. Karena itu, anda disarankan untuk tidak merokok, Anda juga harus menghindari asap rokok, bila merokok disamping anda sebaiknya tinggalkan saja.

Sering terpapar asap rokok juga dapat meningkatkan risiko terkena kanker paru nantinya. Namun, saat ini tidak mungkin untuk menentukan seberapa banyak paparan asap tembakau akan menyebabkan kanker paru-paru. Karena itu, Anda harus secara aktif mencegah dan membatasi paparan pada asap rokok untuk mengurangi risiko penyakit.

2.  Jangan Minum alkohol

Minuman yang mengandung alkohol buruk bagi kesehatan, termasuk buruk bagi paru-paru Anda. Alkohol bisa meningkatkan peradangan di paru-paru anda dan memudahkan tumbuhnya sel kanker di paru-paru.

3. Pilih Makanan sehat

Makan sehat juga membantu kita mengurangi risiko banyak penyakit. Beberapa buah yang kaya vitamin seperti alpukat, mangga, atau kacang seperti walnut, almond akan membantu tubuh Anda meningkatkan daya tahan dan membatasi risiko infeksi. Selain itu, Anda juga harus mengonsumsi lemak dan gula dalam jumlah yang cukup. Asupan air setiap hari ke tubuh juga penting untuk menghilangkan racun lebih efektif.

4. Hindari Polusi

Polusi udara juga berperan aktif memicu kanker paru-paru. Untuk itu anda sebaiknya lebih waspada pada iklim dan cuaca yang saat ini semakin memburuk, gunakan masker untuk mencegah partikel dan radikal bebas yang bisa membuat kamu terkena beragam penyakit.

5. Olahraga secara teratur

Anda juga harus memiliki utinitas olahraga harian yang akan mengurangi risiko kanker paru-paru. Jika Anda terlalu sibuk, cukup menghabiskan sekitar 3 kali seminggu untuk olahraga. Tidak perlu pergi gym, dengan bersepeda atau joging juga sangat lebih dari cukup agar tubuh lebih sehat.

Selengkapnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini