Laporan Reporter Tribunnews Video, Zaenal Nur Arifin
TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Ribuan Semeton Dewata, nama bagi suporter tim Bali United Pusam, memerahkan Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali saat digelar laga persahabatan antara Bali United Pusam melawan Timnas U-23 Timor Leste, Rabu (29/4/2015) malam.
Awal babak pertama pada pertandingan yang dipimpin wasit Iwan Sukoco tersebut, permainan kedua tim berlangsung secara monoton. Terlihat dari dinginnya serangan-serangan yang terkesan lambat. Ini berlangsung hingga menit-menit akhir babak pertama akan usai.
Namun, pada menit ke-41, pemain Bali United, Lerby Eliandry akhirnya dapat menjebol gawang Timnas U-23 Timor Leste.
Memanfaatkan blunder pemain belakang Timor Leste, Lerby dengan tenang menempatkan bola di sisi kiri gawang Timor Leste yang dikawal Ramos Robeiro.
Gol Lerby tercipta lewat kerja sama satu dua Fadil Sausu dan I Nyoman Sukarja di sisi kanan. Crossing (umpan silang) Fadil Sausu tak mampu diadang sempurna pemain lawan.
Blunder itu langsung dimanfaatkan Lerby Eliandry yang berdiri bebas tanpa pengawalan. Dan skor 1-0 untuk Bali United Pusam ini pun berakhir hingga babak pertama usai.
Gol yang tercipta di akhir babak pertama tersebut membuat permainan Bali United Pusam di paroh kedua berubah tidak monoton seperti sebelumnya.
Permainan cepat dengan satu dua sentuhan kembali tersaji. Sultan Samma yang masuk menggantikan Bayu Gatra Sanggiawan serta Sukarja yang menggantikan Martinus Novianto menambah daya dobrak lini depan Bali United.
Namun hingga pertandingan usai skor 1-0 tidak berubah.
Head Coach Bali United, Indra Sjafri mengatakan, anak asuhnya masih banyak kekurangan dan butuh banyak perbaikan lagi. Laga uji coba melawan Timor Leste menurutnya menjadi gambaran bagaimana Bali United masih memiliki banyak masalah dalam sisi permainan tim.
"Meski sudah banyak berbenah, tapi tetap saja masih ada kekurangan di sana sini. Bahkan Timor Leste sempat punya peluang bagus untuk menyamakan kedudukan," ujar Indra.
Sementara itu, pelatih Timnas U-23 Timor Leste, Fabio Da Silva menganggap laga melawan Bali United sebagai laga penting bagi timnya. Laga tersebut sekaligus menjadi tahapan persiapan yang bagus bagi timnya sebelum berlaga di SEA Games nanti.
"Ini laga yang luar biasa bagi kami. Meski kalah, saya pikir tim kami bermain dengan sangat fantastis," tutur Fabio.(*)