TRIBUNNEWS.COM, TENGGARONG - Banyak cara memperingati hari Pramuka yang jatuh setiap 14 Agustus, seperti yang dilakukan anak-anak Pramuka di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Dalam memperingati Hari Pramuka, para jajaran teras di kantor Bupati Kukar bermain bersama anak-anak pramuka yang usainya masih sangat muda.
Mereka bermain permainan seusia anak-anak, seperti ular naga, hulahop, bermain lingkaran, hingga bernyanyi bersama.
Kegiatan yang difokuskan di depan kantor Bupati Kutai Kartanegara ini, diikuti Penjabat (Pj) Bupati Kukar, Chairil Anwar, Sekda Edi Damansyah dan sejumlah unsur muspida
Mereka dengan suka cita bermain bersama anak-anak.
Peringatan Hari Pramuka ke-54 ini dihadiri seribu anggota pramuka dari sejumlah daerah di Kaltim, seperti Bontang, Balikpapan, Sangata, Samarinda dan Kukar sendiri. (*)