Laporan Fotografer Tribun Jabar, Gani Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG -- Sejumlah penari membawakan tarian merak dalam pentas Sarewu Merak Tandang di kawasan Car Free Day (CFD), Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Minggu (13/12/2015).
Pentas akbar yang diikuti 1.509 penari dari sanggar tari, pelajar SD, SMP, dan SMA tersebut digelar dalam rangka memperingati 50 tahun kehadiran Tari Merak sebagai salah satu ikon produk budaya asal Bandung yang menjadi kebanggaan Jawa Barat yang telah mendunia.
Rangkaian acara ini juga diisi deng.an kegiatan pasanggiri Tari Merak kategori SD, SMP, dan SMA se-Jawa Barat, pelatihan tari merak bagi pelatih dan guru sanggar tari dan sekolah, seminar internasional "Tari Merak dalam Perbandingan", dan workshop dan lomba fotografi. (*)