News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Transportasi dan Pergudangan di Lampung Mengalami Peningkatan Tertinggi

Editor: Mohamad Yoenus
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Tribun Lampung, Jelita Dini Kinanti 

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG -- BPS Lampung melakukan ekspose mengenai pertumbuhan ekonomi Lampung sepanjang 2015 dan prediksi 2016 di kantor BPS Lampung, Jumat (5/2/2016).

Dalam acara ekspose tersebut Kepala BPS Lampung, Yeane Irmaningrum, mengatakan perekonomian Lampung 2015, yang diukur berdasarkan produk domestik bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp 253,2 triliun dan PDRB per kapita mencapai Rp 31,2.

Ekonomi Lampung tahun 2015 tumbuh 5,13 persen. Jumlah ini menguat dibandingkan tahun 2014 yang sebesar 5,08 persen.

Pertumbuhan terjadi pada seluruh lapangan usaha.

Transportasi dan pergudangan merupakan lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan tertinggi yaitu 11,67 persen.

Kemudian diikuti oleh informasi dan komunikasi sebesar 10,84 persen.

Lalu administrasi pemerintahan, pertahanan, dan jaminan sosial wajib 9,79 persen.

Selain itu, penyediaan akomodasi, makan, dan minum serta jasa lainnya tumbuh dengan laju diatas 8,5 persen.

Struktur perekonomian Lampung mrnurut lapangan usaha tahun 2015 didominasi oleh tiga lapanga usaha, yaitu pertanian, kehutanan, dan perikanan 31,86%, Industri pengolahan 19,31%, dan perdagangan besar-eceran, reparasi mobil-sepeda motor 10,74%. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini