TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketika cahaya matahari penuh menyinari bumi, siang akan tampak benderang dengan nuansa kuning.
Namun apa yang terjadi ketika terjadi Gerhana Matahari Total nanti?
Video amatir di atas menggambarkan peristiwa Gerhana Matahari Total yang kami cuplik dari situs Youtube by Ngelag.com.
Seperti diketahi, pada Rabu, 9 Maret 2016, akan terjadi Gerhana Matahari total, yang sangat dinanti masyarakat.
Menurut penjelasan Astronom AR Sugeng, melalu video pendek yang beredar, hari yang semestinya siang, nantinya kan menjadi gelap.
Gerhana ini istimewa bagi warga Indonesia karena jalur totalitas hanya melewati Indonesia.
Pada 9 Maret nanti diperkirakan, sejak terbit hingga matahari naik, menjadi sesuatu yang sangat indah untuk diabadikan.
Oleh karena itu, kata Sugeng, astronom dunia akan berduyun-duyun datang ke Indonesia. (*)
>