Laporan Wartawan Tribun Lampung, Wakos Reza Gautama
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Dalam rangka Operasi Simpatik Krakatau 2016, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandar Lampung menggelar sosialisasi di Tugu Adipura, Selasa (8/3/2016) pagi.
Dalam kegiatan tersebut, anggota Satlantas membagikan jas hujan, roti, dan kopi. Pengendara sepeda motor diberikan jas hujan. Sedangkan pengemudi mobil dibagikan roti dan kopi.
Kapolda Lampung Brigadir Jenderal Ike Edwin tampak memantau langsung pelaksanaan Operasi Simpatik Krakatau 2016 di kawasan tersebut.
Kapolda didampingi Direktur Lalu Lintas Kombes Prahoro dan Kapolresta Bandar Lampung Kombes Hari Nugroho ikut membagikan jas hujan ke pengendara sepeda motor sekaligus memantau arus lalulintas di perempatan Tugu Adipura.
Ike berharap pelaksanaan Operasi Simpatik ini bisa membuat para pengguna jalan mematuhi peraturan lalu lintas.
Saat ini, jelasnya, Polresta Bandar Lampung dalam menjalankan operasi simpatik meletakkan fokus pada sosialisasi ruang henti khusus (RHK) sepeda motor.
"Pengendara mesti tahu apa itu RHK," kata dia.
Tujuan adanya RHK, ujar Ike, agar terciptanya ketertiban lalu lintas. Dengan taat aturan, maka bisa meminimalisasi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.(*)