Laporan Wartawan Tribun Lampung, Tri Yulianto
TRIBUNNEWS.COM, KOTA AGUNG - Polsek Kota Agung menyita dua dus minuman keras (miras) dan puluhan petasan berbaga merek.
Menurut Kanit Reskrim Bripka Putra Alam mewakili Kapolsek AKP Asep Abdullah, razia hari ini akan berlanjut ke depan sampai Ramadan.
"Ini hasil sementara, nanti-nanti kami akan lakukan razia lagi, berbagai jenis dari miras, petasan, premanisme, prostitusi," ujar Alam, Senin (6/6/2016).
Hasil razia pertama ini polisi mengamankan petasan dengan kualitas suara yang keras dan miras yang kadar alkoholnya 14 persen lebih.(*)