News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lihat Aksi Unik dan Kocak Polisi Tuban

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Mohamad Yoenus
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

“Kami melakukan ini dalam rangka kampanye keselamatan dalam berkendaraan. Fenomena tahun ajaran baru, identik dengan kendaraan baru, khususnya para pelajar baik dari SD, SMP, maupun SMA,” kata AKP Musa Bachtiar, Kapolsek Rengel, Minggu (24/7/2016).

Kegiatan tersebut, kata Musa untuk mengantisipasi supaya tidak terjadi kecelakaan dengan cara memberikan himbauan dengan melibatkan badut polisi. Badut itu bertugas memberikan pengetahuan dan pemahaman akan arti penting keselamatan berlalulintas.

“Kami juga membagikan cokelat bagi pengendara yang tertib, sedangkan yang tidak tertib kami berikan teguran,” ungkapnya.

Sementara itu, di Tuban, hampir setiap hari ada warga yang terlibat kecelakaan lalu lintas. Pihak kepolisian lalu lintas Tuban menyebut, faktor manusia sebagai penyumbang terbesar kecelakaan.

Dari tahun ke tahun, jumlah kecelakaan meningkat. Pada tahun 2014, ada sekitar 900-an kecelakaan. Tahun 2015, ada 1100-an kecelakaan. Sementara, pertengahan bulan ini sudah lebih dari 70-an kecelakaan.

“Secara jumlah (kecelakaan) meningkat. Faktor utama kecelakaan adalah manusia karena lalai di jalan,” sebut AKP Dhyno Indra Setiyadi, Kasatlantas Polres Tuban. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini