Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

CIMB Niaga Syariah Targetkan Keuntungan Rp 63 Miliar

CIMB Niaga Syariah menargetkan laba bersih tahun ini sebesar Rp 63 miliar dari capaian tahun lalu sebesar Rp 25 miliar.

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Sugiyarto
zoom-in CIMB Niaga Syariah Targetkan Keuntungan Rp 63 Miliar
Ist
Harjanto Tanuwidjaja – Direktur Human Resources PT Bank CIMB Niaga Tbk (*), dan Harsya Denny Suryo – Corporate Secretary PT Bank CIMB Niaga Tbk, saat meresmikan komunitas CIMB Niaga Smart Parenting Club di Jakarta. 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Unit Usaha Syariah (UUS) PT Cimb Niaga Tbk atau CIMB Niaga Syariah menargetkan laba bersih tahun ini sebesar Rp 63 miliar dari capaian tahun lalu sebesar Rp 25 miliar.

Handoyo Soebali, Direktur Commercial Banking dan Syariah CIMB Niaga, menyatakan, laba itu akan dicapai dengan peningkatan pembiayaan  konsumer  sebesar sebesar Rp 2,2 triliun dari Rp 860 miliar di tahun lalu.

"Semakin meningkat pembiayaan konsumer kami, maka laba kami juga semakin meningkat," ujarnya di Jakarta (05/07/2012)

Strateginya adalah dengan menambah kredit pembiayaan ke sejumlah perusahaan multifinance. Seperti hari ini akan mengandeng empat multifinance, dengan Rp 3,24 trilliun, dengan rincian CIMB Auto Finance sebesar Rp 2 Trilliun, FIF sebesar Rp 600 miliar, Adira Finance sebesar Rp 450 miliar  dan Mandala Multifinance sebesar Rp 190 miliar.

Rencananya memang sampai dengan akhir tahun pembiayaan konsumer bisa mencapai 51 persen dari total pembiayaan CIMB Niaga Syariah. 

Adapun sampai dengan Maret 2012 pembiayaan konsumer sudah mencapai Rp 1,57 triliun atau meningkat dari Rp 760 miliar untuk periode yang sama untuk tahun lalu. 

BERITA REKOMENDASI

Kontribusinya sekitar 46 persen dari pendapatan CIMB Niaga Syariah yang mencapai Rp 3,38 triliun per maret 2012.(*)

BACA JUGA:


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas