Dorong Pertumbuhan Peserta di Daerah Jamsostek Gelar Award
PT Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Persero) akan menggelar award bagi pemerintah provinsi dan kabupaten/kota
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Persero) akan menggelar award bagi pemerintah provinsi dan kabupaten/kota yang berhasil mendorong pertumbuhan peserta program jaminan sosial tenaga kerja di daerahnya.
Menurut Direktur Utama PT Jamsostek Elvyn G Massasya, Jamsostek akan memberikan award bagi Pemerintah Daerah Kabupaten maupun kota yang memiliki pertumbuhan jumlah peserta program jaminan sosial tenaga kerja terbaik.
"Saat ini kami sedang melakukan penilaian untuk Pemerintah Daerah Kabupaten maupun Kota. Targetnya tahun ini awardnya sudah bisa diberikan," kata Elvyn dalam siaran persnya Rabu (19/6/2013).
Elvyn menegaskan, pihaknya ingin pemerintah daerah/kota memiliki visi yang sama dengan Jamsostek dalam soal program jaminan sosial tenaga kerja. Misalnya, imbuh Elvyn, Pemkab/Pemkot melahirkan regulasi-regulasi yang mengharuskan perusahaan-perusahaan menjadikan karyawannya sebagai peserta program jamsostek.
"Regulasi itu seperti perijinan perusahaan. Perusahaan yang patuh maka akan dapat penghargaan. Sementara perusahaan yang belum menjadikan pekerjanya sebagai peserta akan dapat sanksi," tandas Elvyn.
Saat ini, imbuh Elvyn, pekerja formal ada sekitar 41 juta orang. Namun yang menjadi peserta Jamsostek baru 11,7 juta orang. Sementara untuk pekerja informal, dari 61 juta orang, baru segelintir saja yang menjadi peserta Jamsostek.
Direktur Kepesertaan PT Jamsostek, Junaedi menambahkan, award bagi pemda yang pertumbuhan jumlah peserta Jamsosteknya tinggi sudah diselenggarakan di Jawa Barat pada tahun lalu.
"Tahun ini, selain Jatim, pemberian award juga akan diselenggarakan di Jawa Tengah, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, dan Sulawesi Selatan. Sebelumnya Jakarta dan Banten sudah duluan," terang Junaedi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.