Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Menyalahi AD/ART, RUPS Bank Jateng Harus Diulang

Hasil RUPS mengenai perpanjangan jabatan direktur utama Bank Jateng dinilai harus segera ditentukan

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Menyalahi AD/ART,  RUPS  Bank  Jateng Harus Diulang
logo Bank jateng 

Laporan wartawan Tribun Jateng, Raka F Pujangga

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) mengenai perpanjangan jabatan direktur utama Bank Jateng dinilai harus segera ditentukan, dijalankan, atau diulang.

Pengamat Ekonomi Universitas Unika Soegijapranata, Prof Vincent Didiek, mengatakan, hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) merupakan keputusan tertinggi.

"Kalau memang sudah ada kesepakatan dalam RUPS, ya dijalankan. Jangan sampai sudah ditetapkan tapi tidak dijalankan," kata dia kepada Tribun Jateng, Minggu (14/7/2013).

Menurut Vincent, kalau perpanjangan masa jabatan Direktur Utama Bank Jateng tidak dijalankan karena menyalahi AD/ART. Dia mempertanyakan, kekuasaan Komisaris saat itu di mana?

"Kalau tidak bisa dijalankan, kenapa bisa muncul keputusan tersebut. Padahal seharusnya komisaris bisa melaporkan keputusan itu bila melanggar ketentuan," kata dia.

Berita Rekomendasi

Sehingga, kata dia, bila keputusan RUPS sudah tidak bisa dijalankan karena menyalahi AD/ART. Berarti sebaiknya, penyelenggaraan RUPS diulang kembali.

"Kalau eksekutif terlalu dominan mengatur perbankan ini juga tidak baik, karena dikhawatirkan memiliki unsur politis," katanya

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas