Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

AIA Reading Corner Tingkatkan Minat Baca Masyarakat

PT AIA Financial (AIA Financial) dan PT. Angkasa Pura 2 meluncurkan fasilitas AIA Reading Corner di Bandar Udara

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in AIA Reading Corner Tingkatkan Minat Baca Masyarakat
Istimewa
Chief Marketing Officer AIA Financial Ade Bungsu, President Director AIA Financial Carl Gustini, GM Terminal 2 Angkasa Pura 2 Syaiful Bahri, Penulis Dewi Lestari mengunjungi dan menikmati berbagai macam buku yang tersedia di AIA Reading Corner 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT AIA Financial (AIA Financial) dan PT. Angkasa Pura 2  meluncurkan fasilitas AIA Reading Corner di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng.

AIA Reading Corner merupakan fasilitas terkini yang tersebar di 21 Ruang Tunggu Penumpang Terminal 2 (boarding lounge) yang memberikan kenyamanan kepada para calon penumpang melalui fasilitas pojok bacaan yang dilengkapi berbagai jenis buku dan pengisian baterai telepon seluler yang dapat dimanfaatkan secara gratis.

Carl Gustini, AIA Financial President Director mengatakan, bandara dan buku merupakan jendela dunia. AIA Reading Corner hadir menghantarkan kenyamanan penumpang dan merupakan seruan positif untuk meningkatkan minat baca masyarakat Indonesia di mana saja dan kapan saja.

"AIA Reading Corner hadir di 21 titik di ruang tunggu penumpang Terminal 2 D, E, dan F Bandara Soekarno Hatta. Setiap titik dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti Sofa Merah yang melambangkan kenyamanan dan kedekatan AIA dengan nasabah dan publik,” kata Carl, Selasa (23/7/2013).

Misi AIA Financial untuk meningkatkan minat baca warga Indonesia ini mendapat sambutan baik dari penulis inspiratif Indonesia, Dewi Lestari.

Apalagi perkembangan teknologi terkadang mengurangi minat kita untuk membaca secara menyeluruh dan detil. Oleh karena itu, saya menghargai kehadiran fasilitas AIA Reading Corner yang berlokasi di bandara dengan kelengkapan fasilitasnya, terutama saat kita menunggu jadwal penerbangan.

"AIA Reading Corner dapat mengembalikan rasa apresiasi kita untuk membaca buku lebih detil dan menyeluruh,” katanya.

Berita Rekomendasi

Syaiful Bahri, General Manager Terminal 2 Angkasa Pura 2 mengatakan, pihaknya akan terus menerus meningkatkan layanan fasilitas untuk para penumpang.

"Untuk itu, kami sangat menghargai dukungan AIA Financial dalam menghadirkan AIA Reading Corner yang mempersilakan para penumpang untuk duduk nyaman di sofa dan menikmati berbagai macam buku sambil menunggu jadwal penerbangannya," katanya.

Melalui AIA Reading Corner, para penulis baru juga dapat memperkenalkan karya tulisnya kepada publik dengan cara mengirimkannnya ke AIA Financial – Corporate Communication (CORP.COMM@nomail.aia.biz). Karya tulis yang terpilih akan ditampilkan di AIA Reading Corner.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas