Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Mobil Murah Bakal Sesaki Jalur Mudik

Kehadiran mobil murah dan ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) dipastikan membuat kemacetan di beberapa kota besar.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
zoom-in Mobil Murah Bakal Sesaki Jalur Mudik
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Mobil Datsun GO dipamerkan dalam acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2013). Acara yang memamerkan berbagai produk kendaraan dari puluhan agen tunggal pemegang merek (ATPM) ini akan berlangsung hingga 29 September 2013. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kehadiran mobil murah dan ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) dipastikan membuat kemacetan di beberapa kota besar.

Nurjanah, Peneliti Transportasi Jalan Badan Litbang Kementerian Perhubungan, mengatakan munculnya mobil LCGC akan membuat kemacetan di jalur mudik. "Dominasi angkutan pribadi pada angkutan lebaran akan meningkat," ujar Nurjanah, Selasa (24/9/2013).

Ia menuturkan, ada wacana pendistribusian mobil murah ke luar Jawa. Namun, kata Nurjanah, LCGC merupakan "city car" dan kondisi jalan di luar Jawa dan Bali kurang memadai untuk mobil jenis itu. Ia memprediksi LCGC kurang diminati di luar Jawa dan Bali.

Nurjanah mengatakan, upaya yang perlu dilakukan untuk menanggulangi peningkatan kepemilikan mobil pribadi adalah melarang masyarakat membeli atau memiliki mobil pribadi, baik mobil mahal maupun murah.

"Namun sebisa mungkin dilakukan upaya menghambat agar masyarakat enggan menggunakannya di jalan, terutama pada hari kerja saat kondisi jalan cukup padat," ucap Nurjanah.

Nurjanah mengungkapkan, akan ada dampak berantai dengan bergulirnya program mobil murah. "Sejumlah Kementerian-kementerian itu harus bekerja keras menanggulangi dampak negatif dari LCGC, khususnya di kota besar," ungkap Nurjanah.

BERITA REKOMENDASI
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas