Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

BI Jambi Perkirakan Perbankan Syariah Tumbuh 25 Persen

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Jambi memperkirakan perbankan syariah di Jambi akan tumbuh 20 hingga 25 persen

Editor: Dewi Agustina
zoom-in BI Jambi Perkirakan Perbankan Syariah Tumbuh 25 Persen
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pengunjung meminta penjelasan produk jasa bank di salah satu stan bank syariah di acara Syariah Expo 2012 di Bandung Indah Plaza (BIP), Jalan Merdeka, Kota Bandung, Kamis (6/12/2012). Aset perbankan syariah di Jawa Barat hingga triwulan ke-3 mengalami peningkatan sebesar 37,87 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yaitu dari Rp 14,89 triliun menjadi Rp 20,53 triliun. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Jambi memperkirakan perbankan syariah di Jambi akan tumbuh 20 hingga 25 persen pada tahun ini. Indikator ini dilihat dari sisi aset, penghimpunan dana, dan penyaluran pembiayaan yang setiap tahun di perbankan syariah terus tumbuh.

Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Jambi, V Carlusa mengatakan pada tahun lalu perbankan syariah di Jambi tumbuh sebesar 23,90 persen dibanding 2012. Dengan total aset meningkat dari Rp 1,8 triliun menjadi Rp 2,2 triliun, demikian pula dengan DPK meningkat dari Rp 847 miliar menjadi Rp 1,2 triliun.

"Sektor pembiayaan meningkat dari Rp 1,7 triliun menjadi Rp 2,05 triliun, dengan tingkat NPL bank syariah relatif kecil hanya 0,38 persen. Kita perkirakan pertumbuhan bank syariah di 2014 diperkirakan antara 20-25 persen," kata V Carlusa dihubungi Tribun Jambi (Tribunnews.com Network), Selasa (7/1/2014) kemarin.

Meskipun secara year on year (yoy) industri perbankan syariah terus tumbuh, menurut BI pangsa perbankan syariah di Jambi hanya sebesar 8 persen dibanding dengan bank umum. Ini artinya peluang perbankan syariah dalam mengembangkan produk atau bisnis industri sesuai konsep syariah masih besar.

Ke depan menurut Carlusa tantangan yang dihadapi perbankan syariah antara lain relatif terbatasnya jumlah jaringan bank dibanding bank konvensional. Tercatat saat ini berkembang enam bank syariah di Jambi, 3 unit usaha syariah (UUS), dengan total 35 kantor bank syariah. Dengan jumlah kantor ini akan menjadi sarana bagi perbankan untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

Selain itu tantangan yang dihadapi adalah diversifikasi produk bank syariah yang belum sebanyak bank umum konvensional, dan pemahaman masyarakat tentang bank syariah. Sehingga perbankan syariah perlu lebih intensif mempromosikan produk dan konsep syariah kepada masyarakat. (hdp)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jambi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas