Usai Pencoblosan, Keberangkatan Penumpang di Soekarno-Hatta Normal
Pantauan Tribunnews.com, Kamis (10/7/2014), dari terminal 2D-2F jumlah pengunjung masih terbilang normal.
Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satu hari pascapemilihan presiden di Indonesia jumlah penumpang ke luar negeri dari Bandara International Soekarno-Hatta masih relatif normal.
Pantauan Tribunnews.com, Kamis (10/7/2014), dari terminal 2D-2F jumlah pengunjung masih terbilang normal.
Hingga siang pembelian tiket bagi pengguna maskapai penerbangan Garuda Indonesia masih bisa dibeli sebelum keberangkatan.
Jumlah penumpang maskapai penerbangan Garuda Indonesia dengan tujuan International belum ada lonjakan penumpang. Menurut staf tiketing Garuda Indonesia, Afrianto, pasca pemilihan presiden belum ada peningkatan penumpang dengan tujuan luar negeri.
Maskapai Garuda Indonesia melayani rute paling banyak ke negara tetangga Singapura. Maskapai kebanggaan Indonesia ini melayani rute ke Singapura sebanyak 8 kali dalam satu hari.
Hari ini maskapai Garuda Indonesia masih menyediakan tiket bagi calon penumpang tujuan Singapura. Ketersediaan tiket ini membuat beberapa calon penumpang langsung membeli tiket pada hari keberangkatan.
"Kemaren penerbangan Garuda Indonesia ke Singapura penuh tetapi tidak ada extra flight,"ujar Afrianto Catur Iskan, selaku staf tiketing Garuda Indonesia, di Bandara Sukarno Hatta, Banten, Kamis (10/7/2014) siang.
Rute penerbangan ke Singapura merupakan penerbangan luar negeri yang paling banyak dilakukan oleh maskapai ini. Sedangkan jumlah penerbangan ke Kuala Lumpur hanya dilakukan sebanyak dua kali penerbangan.
"Jadwal keberangkatan tujuan international lainnya juga tidak mengalami peningkatan,"ujarnya.
Berbicara tarif penumpang Garuda Indonesia untuk tujuan luar negeri juga terbilang stabil. Afrianto menuturkan tiket pesawat Garuda untuk kelas ekonomi masih terbilang normal 145 US$ sedangkan untuk kelas bisnis yaitu sebesar 585US$. Tiket untuk tujuan luar negeri selain Malaysia dan Singapura juga tidak mengalami peningkatan yang begitu signifikan.
Berbeda dengan maskapai penerbangan Lion Air yang melayani tujuan luar negeri Singapura dan Kuala Lumpur. Khusus penumpang hari ini untuk tujuan Singapura sudah penuh dan tidak ada pemberlakuan tambahan penerbangan.
Rute Bandara Sukarno-Hatta ke Bandar Udara Internasional Changi Singapura dengan maskapai Lion Air yaitu sebanyak enam kali penerbangan setiap harinya.
"Tiket promo ke Singapura dengan Lion Air kelas ekonomi yaitu sebesar 350 ribu rupaih,"ujar Nurul Fadillah selaku staf tiketing Lion Air.
Rute penerbangan international lainnya menggunakan maskapai Lion Air yaitu ke Kuala Lumpur.
Maskapai ini melakukan dua kali penerbangan setiap harinya menuju Kuala Lumpur. Tiket Lion Air tujuan Kuala Lumpur masih tersedia hingga hari ini sehingga penumpang masih bisa mendapatkannya di Bandara.
Tarif perjalanan untuk penumpang yang menggunakan maskapain ini akan merogok kocek senilai Rp, 300.000. Tarif ini jauh berbeda dengan tarif perjalanan domestik ke beberapa daerah di Indonesia.
Terminal tujuan mancanegara ini juga terdapat beberapa maskapai penerbangan yaitu Emirates, Singapore Airlines, Malaysia Airlines, Etihat, Turkish Airlines, Cathay Pasific, dan maskapai international lainnya.
Bandara International Soekarno-Hatta yang melayani tujuan dalam negeri tampak lebih ramai dan lebih sibuk ketimbang tujuan international. Aktivitas penumpang yang hilir mudik memasuki area boarding pass lebih kentara.