Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Nasabah Laporkan Bank Permata ke OJK

Saat itu OJK merekomendasikan agar Winarto melaporkan kasusnya ke Bank Indonesia, dan segera ditindaklanjut

Penulis: Hendra Gunawan
zoom-in Nasabah Laporkan Bank Permata ke OJK
Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Tjho Winarto, karyawan swasta di Jakarta, pada 25 Februari 2015 secara resmi melapor ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) perihal kasus pembobolan rekeningnya di PT Bank Permata Tbk senilai Rp 245 juta tahun lalu.

Atas laporan ini OJK melalui Divisi Pelayanan Pengaduan Konsumen sudah mengkonfirmasi dan menghubungi balik untuk klarifikasi beberapa poin.

Dalam keterangan tertulisnya, Winarto mengatakan, langkah tersebut bagian dari serangkaian upayanya menuntaskan kasus tersebut. Selain itu secara umum juga untuk memperjuangkan perlindungan bagi nasabah perbankan tanah air.

Sebelumnya pada 6 Oktober tahun lalu, Winarto sudah berkonsultasi ke OJK untuk mendapatkan pengarahan penyelesaian kasus. Saat itu OJK merekomendasikan agar Winarto melaporkan kasusnya ke Bank Indonesia, dan segera ditindaklanjuti.

Dalam laporan resmi ke OJK kali ini, Winarto memaparkan fakta-fakta sepanjang kasus bergulir yang mengindikasikan adanya dugaan pelanggaran pihak Bank Permata. Winarto juga siap untuk memberikan bukti-bukti pendukung terkait sepuluh poin ini.

Winarto berharap OJK sebagai otoritas pengawas bank bisa mengambil tindakan sesuai kewenangannya. Dengan demikian kasus ini diharapkan bisa segera tuntas dan ke depannya aspek perlindungan nasabah bank bisa lebih terjamin.

Sementara itu Winarto juga sudah menggugat Bank Permata melalui Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa 17 Februari 2015. Simultan dengan proses perdata ini, Kepolisian Daerah Metro Jaya juga tengah menyidik kasus pembobolan rekening Winarto tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Hingga berita ini diturunkan, Tribunnews belum berhasil mendapatkan pernyataan dari pihak Bank Permata.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas