Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Achmad Baiquni Resmi Jadi Direktur Utama BNI

Sebelumnya Achmad Baiquni menjabat sebagai salah satu direktur di Bank Rakyat Indonesia.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Achmad Baiquni Resmi Jadi Direktur Utama BNI
Tribunnews.com/Adiatma Putra
Direksi baru BNI dengan mantan dirut Gatot Suwondo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan untuk tahun buku 2014. Dalam RUPS tersebut menyetujui sembilan dewan direksi baru.

Achmad Baiquni resmi menjadi Direktur Utama BNI menggantikan Gatot Suwondo. Sebelumnya Achmad Baiquni menjabat sebagai salah satu direktur di Bank Rakyat Indonesia.

"Bapak Achmad Baiquni menjadi Direktur Utama BNI sebelumnya menjabat Direktur di BRI," ujar Gatot usai RUPS BNI di Jakarta, Selasa (17/3/2015).

Selain Achmad Baiquni, ada sembilan direksi baru BNI. Untuk Wakil Direktur Utama dijabat oleh Suprajarto yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur BRI, sedangkan posisi tujuh direktur BNI adalah Rico Rizal Budidarmo, Herry Sidharta, Adi Sulistyowati, Bob Tyasika Ananta, Anggoro Eko Cahyo, Imam Budi Sarjito, dan Sutanto

BERITA REKOMENDASI
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas