Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Dua Anggota Tim Sukses Jokowi-JK Jadi Komisaris PGN

Dua anggota tim sukses Joko Widodo dan Jusuf Kalla mendapatkan posisi komisaris di PT Perusahaan Gas Negara

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
zoom-in Dua Anggota Tim Sukses Jokowi-JK Jadi Komisaris PGN
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Petugas tengah mengisikan gas ke bajaj di Stasiun MRU IRTI, Monas, Jakarta Pusat, Selasa (27/1/2015). Pemprov DKI Jakarta berencana akan menambah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) di Jakarta pusat, untuk mengurai antrian pengisian gas yang semakin hari semalkin bertambah terutama Bajaj. Warta Kota/angga bhagya nugraha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua anggota tim sukses Joko Widodo dan Jusuf Kalla mendapatkan posisi komisaris di PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS). Hal ini diputuskan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) ‎yang digelar pada Senin (6/4/2015) sore di salah satu hotel di Jakarta.

Kedua anggota tim sukses tersebut yaitu Iman Sugema dan Paiman Rahardjo. Diketahui, Iman merupakan ekonom dari Institut Pertanian Bogor (IPB). Dirinya merupakan salah satu tim ekonomi Jokowi-Jusuf Kalla dalam penyusunan visi misi ekonomi pemerintahan saat ini.

Selain itu, Iman dikabarkan telah membantu Jokowi menyediakan data-data saat melakukan debat calon presiden dengan tema perekonomian waktu itu.

Sedangkan Paiman, ketika pelaksanaan Pemilihan Presiden ‎2014, dirinya merupakan Sekretaris Jenderal Rumah Koalisi Indonesia Hebat.

"Dari enam komisaris, ada lima yang diganti saat RUSPT saat ini. Sedangkan untuk direksi tidak ada yang berubah," kata Corporate Secretary PT Perusahaan Gas Negara, Heri Yusup.

Selain itu, pemegang saham juga mengangkat Deputi Sekretaris Wakil Presiden Jusuf Kalla yakni Tirta Hidayat, Mohammad Ikhsan, dan Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian ESDM IGN Wiratmaja Puja, sebagai komisaris.

Adapun susunan komisaris perseroan saat ini :

Berita Rekomendasi

Komisaris Utama Independen : Iman ‎Sugema
Komisaris : Tirta Hidayat
Komisaris : Mohammad Ikhsan
Komisaris Independen : Paiman Rahardjo
Komisaris : IGN Wiratmaja Puja
Komisaris : M. Zamkhani

Kom‎isaris sebelumnya diduduki oleh :

Komisaris Utama : Bayu Krisnamurthi
Komisaris : Firmazah
Komisaris Independen : Pudja Sunasa
Komisaris : Edy Hermantoro
Komisaris : Edy Hermantoro
Komisaris Independen : Widya Purnama
Komisaris : M. Zamkhani

Sedangkan untuk susunan direksi, di antaranya :

Direktur Utama : Hendi Prio Santoso
Direktur Perencanaan Investasi dan Manajemen Risiko : M Wahid Sutopo
Direktur Pengusahaan : Jobi Triananda Hadjim
Direktur Teknologi dan Pengembangan : Djoko Saputro
Direktur Keuangan : M. Riza Pahlevi Tabrani
Direktur SDM dan Umum : Hendi Kusnadi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas