Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sharp Ajak Konsumen Bagikan Seribu Bingkisan Lebaran

SEID menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Sharp Bersedekah yang tahun ini

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Sharp Ajak Konsumen Bagikan Seribu Bingkisan Lebaran
SEID
PT SEID Brand Strategy Group General Manager, Haruhiko Sano (kiri) memberikan paket sedekah kepada Pimpinan Panti Asuhan Esa Sasana Surya, Bp. Abdullah Daud 

TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA- PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) secara konsisten melanjutkan upayanya untuk terus berkontribusi secara positif kepada masyarakat. Melanjutkan kesuksesan program serupa tahun lalu, SEID menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Sharp Bersedekah yang tahun ini mengangkat tema "Berbagi Sedekah Berbagi Senyuman" untuk merayakan bulan Ramadhan 1436 H.

Melalui kampanye social media #SHARPbersedekah yang digelar pada 23 Juni hingga 07 Juli 2015, SEID mengajak konsumen setianya untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak Indonesia yang kurang beruntung, yaitu dengan menyebarluaskan video inspiratif dari SHARP melalui media sosial Twitter.

Setiap 'Share' dari konsumen menyumbangkan satu dari seribu bingkisan Lebaran yang dibagikan kepada anak-anak panti asuhan di 19 cabang Sharp di seluruh Indonesia, yaitu Jakarta, Serang, Cirebon, Jogjakarta, Kediri, Surabaya, Denpasar, Palembang, Padang, Pekanbaru, Makasar, Medan, Lampung, Pontianak, Kendari, Palu, Jambi, Jember, dan Bogor. Untuk pendistribusian bingkisan, Sharp dibantu oleh PKPU Lembaga Kemanusiaan Nasional, lembaga sosial yang mendedikasikan diri untuk kepentingan kaum dhuafa.

“Tahun ini, tak terasa Sharp sudah 45 tahun mendampingi konsumen setianya di Indonesia. Hampir setengah abad menciptakan beragam teknologi yang secara konsisten disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia serta mampu bertahan di tengah kompetisi yang kian sengit tentu bukanlah hal yang mudah. Karena itulah, kampanye #SHARPbersedekah ini merupakan wujud rasa syukur SHARP sekaligus ungkapan terima kasih atas dukungan seluruh masyarakat Indonesia. Melalui kampanye ini, kami ingin mengajak dan memfasilitasi sebanyak mungkin masyarakat melalui sebuah video inspiratif untuk berbagi kebaikan sekecil apapun itu lewat cara yang sangat mudah namun bermanfaat bagi mereka yang kurang beruntung,” ungkap Haruhiko Sano, General Manager Brand Strategy Group SEID.

Cara berpartisipasi di kampanye ini sangat mudah. Konsumen cukup berkunjung ke laman resmi #SHARPbersedekah di www.sharp-indonesia.com/bersedekah, meng-klik ‘Share’ pada pesan yang ditampilkan, lalu membagikan pesan tersebut melalui Twitter kepada teman-temannya. Konsumen pun tak perlu khawatir kehabisan jatah bingkisan, sebab laman tersebut juga menunjukkan secara real time total bingkisan yang masih tersedia melalui tampilan sejumlah digit angka.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas