Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Indosat Tawarkan Instan Office Untuk Pengusaha UKM

Dengan kemajuan teknologi zaman ini, banyak pengusaha muncul. Hal ini bisa dimungkinkan karena ada akses internet.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Indosat Tawarkan Instan Office Untuk Pengusaha UKM
Tribunnews.com/Adiatmaputra Fajar
Peluncuran Indosat Instan Office 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dengan kemajuan teknologi zaman ini, banyak pengusaha muncul. Hal ini bisa dimungkinkan karena ada akses internet.

Masalah yang dihadapi pengusaha pemula saat ini adalah infrastruktur kantor yang memadai. Untuk itu Indosat sebagai perusahaan jaringan telekomunikasi menghadirkan
Indosat Instan Office.

Dengan layanan instan Office, seluruh kebutuhan telekomunikasi pelanggan dapat disatukan sehingga menghemat biaya koneksi. Pelanggan tidak perlu lagi membeli paket data yang terpisah-pisah untuk masing-masing perangkat.

"Dengan layanan instan Office, kami berharap dapat memberikan solusi telekomunikasi," ujar Division Head Devices and Convergence Solution Indosat, Wibisono Hadiputro di peluncuran Indosat Instan Office, di Jakarta Theather XXI, Rabu (12/8/2015).

Dengan layanan Instan Office, Wibisono memaparkan bahwa pengusaha UKM bisa merasakan punya kantor sendiri, karena teknologi tersebut menyambungkan semua telepon. Melalui perangkat wireless router dengan konektivitas 3G dengan kemampuan berbagai internet mencapai 20 pengguna baik melalui WiFi ataupun kabel LAN, alat ini juga memiliki fungsi sebagai fixed telepon.

"Kalau ada dua pelanggan yang menelpon ke pengusaha bisa dapat dilayani sekaligus tanpa perlu menunggu," ungkap Wibisono.

Hal menarik dari Indosat Instan Office fitur dari fixed telepon ini dilengkapi fitur hunting dan menu suara interaktif (IVR) dengan menggunakan virtual PABX. Dengan begitu pengusaha UKM meningkatkan pengalaman pengguna saat melakukan panggilan ke nomer kantor.

Berita Rekomendasi

"Indosat menawarkan perubahan modifikasi IVR sesuai dengan kebutuhan perusahaan," papar Wibisono.

Indosat pun menawarkan pilihan paket cicilan basis yang terdiri dari fasilitas nomer telepon seluler, internet WiFi Hotspot, akses internet 4GB/bulan dan telepon 120 menit gratis sesama pengguna Indosat. Dengan tarif Rp 180.000 per bulan selama 24 bulan atau Rp 230.000 selama 12 bulan.

Selain itu Indosat juga melengkapi paket cicilan Medium (Paket basic + Virtual PABX) dengan tarif Rp 360.000 selama 24 bulan atau 410 selama 12 bulan. Selain itu Indosat menyediakan paket tanpa cicilan dengan tarif Rp 1,5 juta

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas