Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Di Indonesia Saat ini Lebih Banyak Strata Menengah Daripada Kelas Menengah

Faisal Basri mengingatkan jika di Indonesia saat ini, lebih banyak sebagai Strata Menengah daripada Kelas Menengah

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Di Indonesia Saat ini Lebih Banyak Strata Menengah Daripada Kelas Menengah
ist
Faisal Basri dalam Diskusi Panel Serial ke-5 yang diselenggarakan Yayasan Suluh Nuswantara Bakti (YSNB) dengan tema baru yaitu “Dinamika Proses Keindonesiaan “, Akhir pekan 
TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA - Faisal Basri  mengingatkan jika di Indonesiasaat ini, lebih banyak sebagai Strata Menengah daripada Kelas Menengah.
Strata Menengah lebih bersifat konsumtif sedangkan Kelas Menengah lebih bersifat kritis dan mau menyinari lingkungannya
Selain itu  kata pakar ekonomFaisal Basri dalam Diskusi Panel Serial ke-5  yang  diselenggarakan Yayasan Suluh Nuswantara Bakti (YSNB) dengan tema baru yaitu “Dinamika Proses Keindonesiaan “ Akhir pekan banyak fenomena yang patut disikapi terkait semakin banyaknya impor pangan dan produk manufacturing, serta energi. Fenomena maraknya impor tersebut dimulai pada tahun 2007 hingga saat ini.
“Bagaimana kita bisa compatable dengan dunia jika banyak barang banyak impor di Indonesia”, katanya.
Karena itu Faisal Basri mengharap agar nasionalisme harus segera diperkuat. Nasionalisme disini adalah pencerminan dari tekad suatu bangsa untuk memperkokoh eksitensi negaranya dan memajukan kehidupan rakyatnya di tengah pergaulan masyarakat dunia yang terbuka dan berkeadaban, dengan melakukan tindakan-tindakan yang memperkuat peran negara dalam melayani masyarakatnya.
Sementara itu, Pontjo Sutowo menyatakan jika hingga saat ini ekonomi nasional masih bercorak ekonomi kolonial, yaitu bertitik berat pada ekspor bahan mentah dan mengimpor barang jadi. Kenyataan itu lebih diperparah dengan dipraktekkannya faham neo-liberalisme dalam kebijakan pemerintah.
“Sesungguhnya kita belum siap bersaing dalam suatu sistem pasar bebas yang benar-benar terbuka”, kata Pontjo Sutowo.
Dalam paparan Prof. Dr. Benny H Hoed yang disampaikan Ketua SC YSNB Bagiono DS menyatakan jika Kelas Menengah terdiri dari lima kelompok besar. Yaitu, bermodal ekonomi, bermodal budaya intelektual, budaya politik, budaya birokrasi dan budaya seni.
Kelas Menengah di dunia termasuk Indonesia, pada dasarnya merupakan motor penggerak dinamika suatu masyarakat.
Hal ini karena dari kalangan mereka inilah, tumbuh dan berkembangnya gagasan dan kiprah yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat.
Sayangnya peran kelas menengah khususnya di Indonesia, belum dapat berperan menjadi kekuatan dinamik untuk mewujudkan suatu masyarakat yang sejahtera bagi seluruh lapisan dan kalangan yang ada dalam batang tubuh bangsa ini.
Padahal telah menjadi rahasia umum, jika hampir semua jenis ideologi ekonomi pernah dicoba di Indonesia yang didukung oleh didalamnya kelas menengah di Indonesia.
Karena itu, masyarakat kelas menengah di Indonesia kini perlu melakukan perubahan untuk segera membantu persoalan yang nyata di depan mata.
Seperti: Pengelolaan Sumber Daya Alam, Melindungi rakyat dari ganasnya pasar dan globalisasi, Tidak mempertentangkan peran negara dan peran pasar, dan Memperkuat jantung perekonomian.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas