Ini Lima Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Asuransi
Sebagai manusia biasa, kamu tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan.
Editor: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Sebagai manusia biasa, kamu tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan.
Karena itulah kamu membutuhkan antisipasi atau perlindungan terhadap musibah atau risko yang bisa datang sewaktu-waktu yang akan mempengaruhi kehidupanmu dan keluargamu di masa depan.
Musibah atau risiko yang bisa saja terjadi, di antaranya kematian, kecelakaan, kerusakan atau kehilangan harta benda, putus sekolah dan lainnya.
Agar musibah atau risiko itu tidak kamu tanggung sendirian, maka solusinya adalah dengan memiliki asuransi.
Jenis asuransi pun beraneka ragam, ada asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi kecelakaan, asuransi pendidikan, asuransi kendaraan dan asuransi lainnya.
Berikut lima alasan mengapa kamu harus memiliki asuransi:
1. Memberikan Jaminan Perlindungan
Asuransi memberikan jaminan perlindungan dan rasa aman dari risiko yang mungkin akan datang.
Risiko yang kamu alami akan ditanggung perusahaan asuransi sesuai dengan kontrak yang sudah kamu tandatangani.
Selain itu, memiliki asuransi juga membawa ketenangan hidup dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Kamu akan optimistis menjalani kehidupan lantaran segala risiko dan musibah yang mungkin saja dialami sudah kecil.
Misalnya, bila terjadi musibah fatal dalam kecelakaan atau sakit maka biaya yang dikeluarkan akan ditangung perusahan asuransi.
Keluarga tidak perlu bingung mencari biaya untuk membayar dan bisa fokus pada penyembuhan.
Begitu juga, asuransi pendidikan yang akan memberikan jaminan kepada anak beberapa tahun mendatang untuk mendapatkan pendidikan yang baik karena kamu tidak akan tahu berapa biaya pendidikan beberapa tahun mendatang.