Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Apartemen Skyline @Orchard Park Singapura Diminati Orang Indonesia

Salah satu proyek apartemen premium yang diminati konsumen, termasuk dari Indonesia, adalah Apartemen Skyline @Orchard Park.

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Apartemen Skyline @Orchard Park Singapura Diminati Orang Indonesia
Tribunnews.com/Choirul Arifin
Livingroom di Apartemen Skyline @Orchard Boulevard di Singapura. Apartemen ini diminati konsumen karena lokasinya yang dekat dengan pusat perbelanjaan Orchard Road. 

TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA - Membedah bisnis properti jenis residensial berupa apartemen mewah di Singapura seperti tidak ada habis-habisnya.

Berapa pun harga jual properti yang dipasang pengembang, konsumen tetap memburunya. Baik untuk kebutuhan tempat tinggal untuk ditempati sendiri, maupun motif untuk investasi, disewakan kepada orang lain, terutama ekspatriat.

Salah satu proyek apartemen premium yang diminati konsumen, termasuk dari Indonesia, adalah Apartemen Skyline @Orchard Park.

Ini merupakan jenis apartemen high end yang dilengkapi private lift untuk para penghuninya.

Lokasinya berada di 23 Anguila Park, dan sangat dekat dengan kawasan Orchard Road.

Total ada 40 unit apartemen yang dipasarkan dan terbagi di 33 lantai.

Menariknya, semua unit ini dipasarkan dengan status free hold alias bisa dimiliki selamanya.

Berita Rekomendasi

Apartemen satu tower ini digarap oleh Far East Organization, salah satu grup pengembang properti swasta terbesar di Singapura dan proses konstruksinya tuntas di September 2015.

Apartemen yang dipasarkan terdiri dari 27 unit apartemen residensial dengan 1 sampai 3+1 kamar tidur, 12 unit apartemen lofts dengan 3 kamar tidur dengan luas 3.100 kaki persegi, serta yang paling mewah 1 unit apartemen penthouse dengan 4+1 kamar tidur seluas 9.419 kaki persegi.

Bedroom di Apartemen Skyline @Orchard Boulevard di Singapura. Apartemen ini diminati konsumen karena lokasinya yang dekat dengan pusat perbelanjaan Orchard Road.

Tribunnews berkesempatan melihat dari dekat salah satu unit apartemen di sini, di lantai 15 berupa apartemen lofts 3 kamar tidur dengan luas 3.100 kaki persegi.

Desain interiornya dirancang mewah, dan sudah dilengkapi furnitur.

Menurut Shaw Lay See, Chief Operating Officer and Director Property Sales Business Group Far East Organization, harga unit apartemen di sini mahal karena berada di distrik 9 kawasan Orchard Boulevard.

Di lantai 5 sampai 26, setiap lantai hanya terdiri dari dua unit apartemen.

Sementara, unit apartemen di lantai 27 sampai 31 dipasarkan dengan kondisi masih raw.

Kondisi masih raw artinya, unit apartemen tersebut hanya ruangan kosong dan lantai belum dikeramik, antar ruangan belum disekat, tanpa dapur dan tanpa furnitur sama sekali. Langit langit juga belum dipasangi plafon.

Ada orang Indonesia yang sudah membeli dua unit apartemen di Skyline@Orchard Boulevard ini.

"Tapi namanya tidak bisa kami sebutkan," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas