Geo Dipa Deklarasi Perangi KKN
"Geo Dipa Bersih merupakan komitmen untuk mencegah praktik curang yang bertentangan dengan perilaku etis dan perundang-undangan"
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bertepatan dengan Hari Anti Korupsi Sedunia, PT Geo Dipa Energi (Persero) mendeklarasikan Geo Dipa Bersih sebagai bagian dari penerapan Good Corporate Governance (GCG).
Nilai yang didapat, perseroan akan lebih dipercaya pemegang saham dan para pemangku kepentingan mitra kerja, publik, dan pekerja.
"Nilai positif yang lain adalah Geodipa akan lebih efisien atas semua pekerjaan yang diberikan oleh mitra kerjanya," ujar Corporate Secretary Endang Iswandini, di kantor PT Geo Dipa Energy, Jakarta, Jumat (9/12/2016).
Geo Dipa Bersih adalah komitmen perusahaan dalam penerapan GCG, dimana seluruh pekerja bertekad melaksanakan etika usaha dan tata perilaku, sejalan dengan lima pilar perusahaan yaitu transparan, akuntabel, mandiri, penuh tanggung jawab dan wajar.
"Geo Dipa Bersih merupakan komitmen untuk mencegah praktik curang yang bertentangan dengan perilaku etis dan perundang-undangan," kata Endang.
Endang menegaskan ke depannya Geo Dipa berkomitmen untuk membangun sistem lebih baik mencegah praktek Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme. Selain itu perseroan juga ingin memperhatikan masalah kepatuhan dan peraturan perundang-undangan.
"Komitmen ini melibatkan Komisaris, Direksi, pegawai dan para mitra kerja Geodipa," papar Endang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.