Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

2017, Boeing PHK Karyawan dan Kurangi Produksi Pesawat

Pengurangan produksi pesawat sebanyak 40 persen akan dimulai di Agustus 2017.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in 2017, Boeing PHK Karyawan dan Kurangi Produksi Pesawat
Boeing.com
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, SEATTLE- Boeing Co berencana kembali memangkas karyawan di 2017. Sebelumnya di tahun ini Boeing telah memangkas 8 persen karyawannya.

Ini dilakukan lantaran bisnis penjualan pesawat yang sedang lesu serta tekanan nilai tukar dollar AS yang sedang menguat.

Terang saja, penguatan dollar AS membuat harga jual pesawat dalam mata uang ini akan menjadi lebih mahal. 

Boeing dan pesaingnya, Airbus, memang sedang berjuang di tengah penjualan pesawat yang melambat.

Di tengah iklim politik dan ekonomi global yang penuh ketidakpastian di tahun ini, penjualan Airbus A330 dan juga Boeing 777 melambat. 

Minggu lalu manajemen Boeing mengatakan akan mengurangi produksi Boeing777 dari delapan unit per bulan menjadi lima unit saja per bulan.

Pengurangan produksi sebanyak 40 persen akan dimulai di Agustus 2017. 

BERITA REKOMENDASI

Namun, manajemen Boeing masih belum memastikan jumlah tenaga kerja yang akan dipangkas.

"Perusahaan perlu mengurangi biaya namun juga perlu membuat produk yang lebih berkualitas untuk tetap bisa bersaing," ujar Ray Conner, Chairman Boeing Co. dalam memo yang dipublikasikan, Senin (20/12/2016). 

Sumber: Reuters 

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas