Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Atraksi Budaya dan Festival Mie Meriahkan Imlek di Cinere Bellevue Mal

pusat kuliner dan perbelanjaan Cinere Bellevue Mal menggelar serangkaian kegiatan menarik dengan tajuk Oriental Harmony.

Editor: Sanusi
zoom-in Atraksi Budaya dan Festival Mie Meriahkan Imlek di Cinere Bellevue Mal
ist

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan momen tahun baru Imlek 2568, pusat kuliner dan perbelanjaan Cinere Bellevue Mal menggelar serangkaian kegiatan menarik dengan tajuk Oriental Harmony.

Sejumlah atraksi dan penampilan khas budaya Tionghoa dihadirkan di pusat perbelanjaan kawasan Centro Cinere yang dikembangkan oleh perusahaan pengembang nasional Megapolitan Developments, diantaranya atraksi Barongsai Tonggak, parade Cai Shen Ye atau Dewa Rezeki, Chinese Acrobatic Show, Chinese Instrument, Chinese Dance, dan Wushu.

Kegiatan yang menggunakan seluruh area mal baik indoor maupun outdoor ini akan berlangsung mulai 27 Januari sampai 5 Februari 2017.

Bunga Cintakawanda, Marketing Communications Manager Cinere Bellevue Mal mengatakan Cinere Bellevue Mal selalu menghadirkan kegiatan yang meriah bagi para pengunjungnya baik anak-anak maupun para orangtua.

“Kami berharap melalui kegiatan ini dapat memberikan suasana yang berbeda kepada para pengunjung yang berbelanja sambil menikmati hiburan sekaligus melestarikan budaya khas negeri China kepada masyarakat,” ujar Bunga dalam keterangan tertulis, Rabu (25/1/2017).

Tidak hanya atraksi, Bellevue juga menghadirkan kuliner Festival Mie, sajian kuliner khas Tionghoa yaitu Mie yang menurut kebudayaan Tionghoa menandakan umur panjang.

Berbagai macam jenis makanan yang menggunakan mie, mulai dari Mie Ayam Wonogiri, Mie Aceh, Mie Cakalang, Soto Mie, Mie Ayam Pelangi, Bakmi Jogja, Bakso Atom, Osaka Ramen dan masih banyak lainnya akan dihadirkan dengan suasana kuliner al fresco dining.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas