Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sukses di Semen, Siam Cement Group Garap Bisnis Keramik

“Kami ingin memperluas jaringan COTTO di Indonesia. Kami mulai mendistribusikan mosaik COTTO ke toko-toko ritel di Panglima Polim dan Pinangsia."

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Sukses di Semen, Siam Cement Group Garap Bisnis Keramik
KOMPAS IMAGES
Pameran Keramika 2017 di JCC Senayan, Jakarta. Pameran ini digelar mulai 16 Maret hingga 19 Maret 2017. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Siam Cement Group (SCG) terus menggenjot diversivikasi bisnis. Selain fokus pada semen, konglomerasi Thailand ini juga menggenjot penjualan keramik. Salah satunya melalui entitas usahanya, PT Keramika Indonesia Assosiasi (KIA).

Hal itu ditandai dengan keikutsertaan SCG pada perhelatan tahunan keramik dan ubin terbesar, Keramika Fair 2017 beberapa waktu lalu di JCC, Jakarta.

Perusahaan ini membawa brand keramik dari dua anak usahanya itu.

Numpol Malichai, Presiden Direktur KIA mengatakan, koleksi terbaru yang dimiliki memiliki motif ubin beraksen kayu, marmer dan batu.

Pemilihan motif alam ini tidak hanya ditujukan untuk mempermudah instalasi dan pemeliharaan, tetapi juga dorongan untuk mengurangi konsumsi terhadap sumber daya alam.

KIA juga berencana memperluas cakupan jaringan baru dan memperkuat brand awareness melalui saluran offline dan online di seluruh wilayah negeri.

Diharapkan konsep baru itu bisa menarik pelanggan baru dan memperkenalkan koleksi produk baru KIA ke pasar.

BERITA TERKAIT

COTTO, perusahaan keramik mili SCG lainnya  hadir dengan produk terbarunya, mosaik Hideway, yang merupakan, sebuah koleksi dengan karakteristik dan ciri khas batu alam.

“Kami ingin memperluas jaringan COTTO di Indonesia. Kami mulai mendistribusikan mosaik COTTO ke toko-toko ritel di Panglima Polim dan Pinangsia. Kami juga berencana mendistribusikan lebih banyak toko ritel di Jakarta dan kota-kota lain pada tahun 2017," jelas Sattawat Thitaram, Manajer International Trading COTTO dalam keterangan tertulis, Jumat (24/3/2017).

Dengan segala inovasi tersebut, manajemen berharap produk keramik SCG kian luas dikenal masyarakat. Sehingga, target pertumbuhan penjualan antara 10%-20% tahun ini bisa tercapai.

Reporter: Dityasa H Forddanta

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas