Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Antisipasi Kekurangan Stok, Pupuk Indonesia Perketat Pengawasan Distributor Pupuk Subsidi

PT Pupuk Indonesia (Persero) memperketat pengawasan terhadap proses distribusi pupuk bersubsidi pada periode musim tanam.

Editor: Sanusi
zoom-in Antisipasi Kekurangan Stok, Pupuk Indonesia Perketat Pengawasan Distributor Pupuk Subsidi
ist
Direktur Utama PT Pupuk Indonesia, Aas Asikin Idat dalam acara Temu Distributor wilayah Sulawesi Selatan di Makassar, Jumat (24/11/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Pupuk Indonesia (Persero) memperketat pengawasan terhadap proses distribusi pupuk bersubsidi pada periode musim tanam.

Direktur Utama PT Pupuk Indonesia, Aas Asikin Idat menyatakan Pupuk Indonesia terus memonitor ketersediaan stok pada gudang distributor untuk mencegah terjadinya kekurangan pupuk subsidi dalam menghadapi musim tanam.

“Kami terus meningkatkan pengawasan terhadap penyaluran pupuk subsidi untuk mencegah kekurangan stok. Sekaligus untuk memastikan penyaluran pupuk betul-betul sampai ke petani,” kata Aas dalam acara Temu Distributor wilayah Sulawesi Selatan di Makassar, Jumat (24/11/2017).

Dalam mengamankan pendistribusian pupuk bersubsidi dan mengantisipasi terjadinya kelangkaan di tingkat petani, Pupuk Indonesia telah menugaskan PT Pupuk Kalimantan Timur dan PT Petrokimia Gresik untuk menyiapkan stok diatas ketentuan.

“Pupuk Indonesia menyiapkan stok musim tanam untuk kebutuhan 5-6 minggu kedepan.” Kata Aas.

“Selain itu, kami juga telah berkoordinasi dengan para Bupati dan Kepala Dinas agar Surat Keputusan (SK) realokasi kuota pupuk bersubsidi bisa diterbitkan sehingga tambahan kuota pupuk bisa disalurkan.” Tambahnya.

Aas menjelaskan pupuk merupakan salah satu sarana produksi yang menentukan produksi dan produktivitas komoditas pertanian juga berperan penting dalam menjaga stabilitas ketahanan pangan nasional.

Berita Rekomendasi

“Ketersediaan, kualitas, keterjangkauan dan keandalan pupuk harus tetap menjadi salah satu prioritas utama dan perhatian khusus untuk mencapai target produksi, dengan demikian ketersediaan stok pupuk di gudang distributor perlu terus dimonitor secara rutin,” jelasnya.

Dalam pemenuhan kebutuhan pupuk menghadapi musim tanam, Aas berpesan kepada distributor dan pengecer untuk memperhatikan dan mematuhi peraturan dan ketentuan yang berlaku “Distributor dan pengecer harus memenuhi kebutuhan pupuk di masa tanam secara tepat dan benar,” ujarnya.

Pupuk Indonesia terus meningkatkan kualitas sistem monitoring stok agar lebih memudahkan dalam mengetahui ketersediaan stok pupuk di seluruh daerah di tanah air.

Hingga 21 November 2017 ini stok pupuk nasional di lini III-IV Urea sebesar 438.098 ton, stok NPK sebesar 290.030 ton, stok SP-36 sebesar 134.638 ton, ZA sebesar 70.125 ton dan organik sebesar 52.348 ton.

Hingga 17 November 2017 Pupuk Indonesia telah menyalurkan pupuk untuk sektor tanaman pangan secara nasional sebesar 7.721.789 ton. Rincian penyaluran tersebut untuk Urea sebesar 3.409.704 ton, NPK sebesar 2.141.612 ton, SP-36 sebesar 735.442 ton, ZA sebesar 859.481 ton dan Organik sebesar 575.551 ton.


Untuk Provinsi Sulawesi Selatan, sampai dengan 17 November 2017, Pupuk Indonesia telah menyalurkan urea bersubsidi sejumlah 264.601 ton dari alokasi 2017 sebesar 298.684 ton, NPK 109.372 ton, SP-36 sebesar 42.762 ton, ZA sebesar 56.055 ton dan Organik sebesar 10.109 ton.

Untuk memperlancar pendistribusian, Pupuk Indonesia saat ini diperkuat oleh 1.286 distributor dan 39.825 kios yang tersebar di Indonesia, "Kami juga memperkuat jaringan kios dan distributor untuk mendekatkan produk kami kepada petani,” kata tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas