Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

J Trust Bank Bukukan Laba Bersih Rp 121,5 Miliar pada 2017

Tercatat, di periode yang sama tahun 2016 lalu, perseroan mencatatkan kerugian bersih sebesar Rp 718,7 miliar.

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Fajar Anjungroso

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Syahrizal Sidik 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Bank J Trust Indonesia Tbk (BCIC) membukukan laba bersih sebesar Rp 121,5 miliar atau meningkat 117 persen di sepanjang tahun 2017.

Tercatat, di periode yang sama tahun 2016 lalu, perseroan mencatatkan kerugian bersih sebesar Rp 718,7 miliar. 

Pertumbuhan laba perseroan tahun lalu disumbang oleh meningkatnya pendapatan bunga bersih sebesar Rp 377,8 miliar atau meningkat 22,5 persen dari periode yang sama di tahun sebelumnya.

Ada pun, pendapatan operasional perseroan pada tahun lalu mencapai Rp 112,9 miliar atau terkerek 124 persen secara tahunan.

Tercatat, di tahun 2016, emiten dengan kode saham BCIC ini mencatatkan kerugian Rp 470, 6 miliar.

Baca: Populasi Sopir Taksi Online di Jakarta Naik 9.000 Orang Dalam Tiga Pekan

BERITA TERKAIT

Sekretaris Perusaahaan J Trust Bank Hasiholan E. Sitorus mengatakan, selain peningkatan pendapatan bunga, peningkatan kinerja perseroan juga ditopang pengelolaan portofolio kredit dan program efisiensi yang berdampak pada penurunan biaya operasional.

Dia optimistis, kinerja positif tersebut bisa berlanjut hingga akhir tahun ini, pasalnya perseroan tengah mengembangkan bisnis ke segmen komersial dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). 

“Perseroan melakukan pengembangan bisnis ke segmen Komersial dan UMKM. J Trust Bank juga tengah meningkatkan sistem teknologi informasi, salah satunya memperbarui sistem core banking di awal tahun ini,” ucap Sitorus. 

Sekadar diketahui, posisi Dana Pihak Ketiga (DPK) BCIC di tahun 2017 tercatat tumbuh 10,6 persen ke posisi Rp12,90 triliun dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 11,66 triliun.

Sementara itu, rasio kredit bermasalah atau non performing loan (NPL) secara gross berada di level 2,94 persen dari sebelumnya 6,98 persen. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas