Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Gandeng Japan Airlines, Garuda Indonesia Buka Rute Domestik di Jepang hingga AS

Saat ini Garuda telah melayani penerbangan ke Jepang seperti Jakarta-Haneda dan Denpasar-Narita.

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Gandeng Japan Airlines, Garuda Indonesia Buka Rute Domestik di Jepang hingga AS
TRIBUNNEWS/APFIA
Penandatanganan codeshare Garuda dan JAL oleh Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N Mansury dan Presiden of Japan Airlines Yuji Akasaka di kantor Garuda di kawasan Cengkareng, Tangerang, Kamis (6/9/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia menjalin kerjasama dengan Japan Airlines untuk menambah rute penerbangan ke Jepang dan ke Amerika Serikat (AS).

Kerjasama tersebut akan efektif berlaku mulai 28 Oktober 2018 ditandai dengan penandatanganan kerjasama 'Comprehensive Partnership Agreement' oleh Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N Mansury dan Presiden of Japan Airlines Yuji Akasaka di kantor Garuda di kawasan Cengkareng, Tangerang, Kamis (6/9/2018). 

Pahala mengatakan, lewat kerjasama tersebut Garuda akan bisa menambah rute-rute internasional, sehingga akan menambah pendapatan Garuda ke depannya.

"Ini menunjukan komitmen Garuda Indonesia untuk bisa melayani ke seluruh dunia. Dengan adanya rute ke Amerika Serikat. kami akan mewujudkan pelayanan terbaik kami," kata Pahala.

Executive Vice Presiden Japan Airlines, Tadashi Fujita, mengatakan kerjasama dengan Garuda Indonesia sangat potensial dikembangkan karena jumlah pengunjung dari Indonesia ke Jepang terus naik.

Baca: Riding Bawa Suzuki GSX150 Bandit, Kaki Penunggangnya Nggak Perlu Jinjit

"Kerjasama dengan Garuda sangat potensial bagi kami karena jumlah pengunjung yang meningkat. Tahun 2015 ada 120 ribu kunjungan ke Jepang dan 2020 nanti diperkirakan akan mencapai 160 ribu. Peningkatan yang bagus," kata Fujita.

BERITA REKOMENDASI

Skema perjanjian ini Garuda dan JAL berwujud codeshare. Kedua maskapai akan sama-sama menjadi marketing carrier sehingga bisa menempatkan nomor penerbangan pada penerbangan yang telah ditentukan.

Penerbangan yang menggunakan kode Garuda Indonesia berlaku untuk penerbangan di rute Narita-Jakarta, Narita-New York dan Narita Los Angeles.

Garuda juga akan menjalankan rute penerbangan domestik di Jepang dengan rute Haneda-New Chitose, Haneda-Nagoya-Chubu dan Haneda-Fukuoka.

Sedangkan penerbangan yang akan menggunakan nomor penerbangan Japan Airlines adalah rute Jakarta-Haneda-Jakarta, Denpasar-Narita-Denpasar hingga Jakarta-Yogyakarta dan Jakarta-Surabaya-Jakarta.

Saat ini Garuda telah melayani penerbangan ke Jepang seperti Jakarta-Haneda dan Denpasar-Narita.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas