Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Rangkul Pegiat Medsos, Harvest City Mulai Garap Potensi Pasar di Dunia Digital

Harvest City mengundang food vlogger @dyodoran, creator slim Five Creators, dan youtuber asal Korsel Park Nam dalam acara Harvest City Meat Lover's

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Rangkul Pegiat Medsos, Harvest City Mulai Garap Potensi Pasar di Dunia Digital
IST
Kawasan mandiri, Harvest City. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manajemen Harvest City yang mengelola kawasan mandiri seluas 1.350 hektar di “JalurSutera”, Transyogi, Cibubur, Bogor menargetkan meraih angka penjualan di bulan Desember ini sedikitnya Rp 30 miliar.

Untuk mengejar target itu, PT Dwikarya Langgeng Sukses selaku pengembang kawasan tersebut mulai intensif menyasar potensi pasar dari dunia maya.

Caranya mereka menggelar berbagai kegiatan pemasaran yang melibatkan kalangan pegiat media sosial, dari blogger hingga Youtuber.

Salah satu produk unggulan yang ditawarkan adalah hunian berharga Rp200 jutaan yang dinilai cocok untuk pasar milenial yang banyak tersebar di dunia maya, terutama di sosial media.

“Kami menargetkan Desember ini bisa meraih angka penjualan minimal Rp30 miliar. Ada beberapa kegiatan promosi yang akan kami gelar sampai akhir tahun ini yang akan intensif melibatkan blogger dan Youtuber, di samping media mainstream yang sudah eksis tentunya,” kata Leonard Suprijatna, Marketing Manager Harvest City, Kamis (6/12/2018).

Baca: Syahrini Pesan Busana ke Desainer Didampingi Reino Barack, Diamnya Aisyahrani Jadi Petanda

Satu di antaranya, mengundang food vlogger @dyodoran, creator slim Five Creators, dan youtuber asal Korea Selatan Park Nam dalam acara Harvest City Meat Lover’s yang digelar pada Sabtu dan Minggu (1-2 Desember).

Ajang ini untuk mengenalkan produk hunian dan ruko yang dikembangkan di Harvest City.

BERITA REKOMENDASI

Harvest City Meat Lover’s sendiri juga diisi dengan pesta kuliner dengan menyajikan sensasi makan daging dengan berbagai sajian.

"Selain itu, ada juga live music dan lomba masak. Ini ternyata sangat dinikmati oleh pengunjung,” ujar Leonard lagi.

Kegiatan selama dua hari itu mendapatkan respon yang bagus dari masyarakat sehingga banyak warga di sekitar Cileungsi, Transyogi, Cibubur, Bekasi bahkan Jakarta yang datang ke acara tersebut.

Dalam promo penjualannya, manajemen Harvest City menawarkan program gratis biaya BPHTB, subsidi biaya KPR, paket cashback hingga voucher belanja bernilai jutaan rupiah bagi calon pembeli.

Leonard, mengatakan potensi pembeli kalangan millenials sangat besar sehingga perseroan mulai serius mendekati pasar millenials melalui sosial media.


“Kami mulai kombinasikan strategi komunikasi di lapangan dengan dunia maya. Sejak Juli lalu kami sudah mulai intensif masuk, salah satunya melalui instagram,” ujarnya.

Harvest City memiliki beragam produk hunian dan ruko yang bisa ditawarkan ke pasar, seperti hunian untuk konsumen milenial berharga Rp200 jutaan yang berlokasi di kawasan Orchid yang kini tengah berkembang dengan pesat dengan dibangunnya Ruko Orchid Boulevard, Ruko CBD Orchid, Pos Polisi, rencana SPBU dan Rumah Sakit .

Lalu ada pula hunian klaster Sweet Alba yang dibanderol dengan harga Rp460 jutaan untuk tipe 40/90 hingga Rp795 jutaan untuk rumah dua lantai tipe 69/120.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas