Opus Park Raih Penghargaan Most Favoured Middle Up Class Apartment in Bogor
Pemgembang menjaga komitmen dalam membangun apartemen Opus Park dengan kualitas prima dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Apartemen Opus Park yang berlokasi di CBD township Sentul City, Jl MH Thamrin No 63, Sentul City, Bogor yang dikembangkan PT Izumi Sentul Realty (merupakan perusahaan Joint Venture PT Sentul City Tbk., Sumitomo Corporation dan Hankyu Hanshin Properties Corporation dari Jepang), berhasil meraih penghargaan di ajang HousingEstate Awards 2018 untuk kategori “Most Favoured Middle Up Class Apartment in Bogor”.
Acara penghargaan yang diselenggarakan Majalah Housing Estate berlangsung di Hotel Le Meridien, Jakarta, Rabu (12/12). Penghargaan diberikan kepada proyek-proyek dengan penjualan terbanyak di Jabodetabek dan dibeberapa kota-kota besar lainnya di Indonesia.
Penghargaan ini didasarkan pada hasil survei Tim HousingEstate. Adapun indikator yang digunakan adalah volume atau nilai penjualan mulai tanggal 1 Januari hingga 30 Oktober 2018.
Tercatat, sejumlah proyek-proyek properti berhasil menerima penghargaan karena tetap mencatat penjualan yang baik tahun ini kendati pasar properti secara umum masih mengalami kelesuan.
Adapun indikator yang digunakan dalam penilaian adalah volume atau nilai penjualan.
Penghargaan diterima oleh Ricky Kinanto Teh, Direktur Utama PT Izumi Sentul Realty. “Sebuah kebanggaan bagi Opus Park mendapatkan penghargaan ini.
Opus Park diterima baik oleh pasar karena banyaknya keunggulan yang dimiliki sehingga masyarakat sangat meminati dan membeli untuk dihuni maupun sebagai salah satu tujuan investasi.
Baca: Depi Buronan Terakhir yang Ditangkap Polisi terkait Kasus Pengeroyokan Anggota TNI
"Kami akan menjaga komitmen dalam membangun apartemen Opus Park dengan kualitas prima dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan,” ujar Ricky Kinanto Teh.
Pada 8 Oktober lalu, PT Izumi Sentul Realty telah menggelar prosesi topping off (penutupan atap) yang menandai hampir diselesaikannya pembangunan struktur apartemen Opus Park.
Proses selanjutnya adalah finishing. Ditargetkan Opus Park akan mulai diserahterimakan secara bertahap kepada para konsumen pada akhir tahun 2019 atau awal 2020.
Ricky Kinanto Teh mengatakan, apartemen Opus Park merupakan satu-satunya apartemen di Indonesia yang dibangun sampai hampir topping off baru dipasarkan.
Apartemen Opus Park yang terdiri dari 3 tower yang merangkum sebanyak 1.077 unit, berada di dalam kawasan mixed-use yang tengah dikembangkan di CBD Sentul City seluas 7,8 hektar yang merangkum apartemen, pusat perbelanjaan asal Jepang AEON Mall, perkantoran dan hotel bintang lima.
Apartemen Opus Park yang menelan investasi sebesar Rp1,2 triliun dikembangkan dengan standar kualitas Jepang yang ditujukan bagi pasangan keluarga baru, business professional, dan mereka yang mendambakan kualitas hidup lebih tinggi di daerah yang masih asri.
Konsep pengembangan apartemen Opus Park adalah hunian di selatan Jakarta yang memadukan kemewahan dengan alam yang masih asri dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang sesuai gaya hidup masyarakat urban. Lokasinya juga dikelilingi berbagai fasilitas pendidikan, kesehatan, olahraga, gaya hidup, rekreasi, dan hiburan.
Apartemen Opus Park dipasarkan dalam 8 type (1 Bed Room/BR, 2 BR, 2+1 BR, 3+1BR) dengan luasan mulai dari semi gross 40,48 m2 hingga 158,86 m2. Harganya mulai dari Rp752 juta hingga Rp3,25 miliar.
Pengembang memberikan beragam kemudahan cara bayar, yakni Tunai Keras, Bertahap 12X & 36X, atau menggunakan fasilitas Kredit Pemilikan Apartemen (KPA). Untuk pembayaran bertahap 12X, bisa dilakukan tanpa perlu pembayaran down payment (DP) dan untuk KPA, DP bisa dicicil hingga 4X.