Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Wonderful Startup Academy Batch II Dibuka Hari Ini

Arief Yahya megatakan, para peserta ‎WSA Batch II berkesempatan mendapatkan mentoring, networking hingga mendapatkan akses pendanaan.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Wonderful Startup Academy Batch II Dibuka Hari Ini
TRIBUNNEWS/THERESIA FELISIANI
Menteri Pariwisata Arief Yahya membuka Wonderful Startup Academy (WSA) Batch II di Jakarta, Senin (14/1/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pariwisata Arief Yahya membuka langsung sesi perdana Wonderful Startup Academy (WSA) Batch II di Kolega X MarkPlus, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (14/1/2019).

Selain membuka dan memberikan sambutan, Arief Yahya juga menyempatkan diri memberikan pemaparaan materi ‎berjudul: The Future of Tourism in Indonesia.

Arief Yahya megatakan, para peserta ‎WSA Batch II berkesempatan mendapatkan mentoring, networking hingga mendapatkan akses pendanaan.

Untuk diketahui, WSA merupakan program inkubasi startup pertama di bidang pariwisata di Indonesia, hasil kolaborasi Kementerian Pariwisata, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah serta Internasional Council for Small Business (ICSB) Indonesia.

Baca: Jusuf Kalla: Bikin Alumni Terbelah, Kalau Mau Dukung Paslon 1 atau 2, Jangan Bawa-bawa Universitas

"Kegiatan ini merupakan kelanjutan Batch pertama yang telah diselenggarakan pada tahun 2017," ucap Arief Yahya.

Arief Yahya menambahkan WSA kali ini mendapatkan dukungan penuh dari Telkom Indonesia, Google, Bank BNI, Bank BRI, dan Panorama.

Berita Rekomendasi

Selain itu, program ini turut didukung oleh MDIGI, Globaal Compppact Network Indonesia, Marketeers, IMA, ICSME, Blibli, Kolega, Indigo Creaative Nation, Goers serta The 101 Hotel dan Resort.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas